SuaraJogja.id - Personel grup musik "rock alternative" yang dianggotai para pekerja kantoran Jakarta, Perunggu, Ildo Hasman dkk, masih tidak bisa melupakan momen satu panggung dengan Sheila On 7 dan Cokelat pada konser "Tunggu Aku di Jakarta", Januari 2023 silam.
Saat itu, kata Ildo, Perunggu menjadi grup musik pembuka konser Sheila On 7, dan diberi jadwal manggung setelah Cokelat.
"Rasanya masih enggak percaya, kejadian itu sangat aneh buat kami," kata Ildo saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu.
Ildo terus mempertanyakan apa benar bisa mencapai titik itu, menjadi pembuka konser grup musik besar dengan banyak lagu yang mengisi perjalanan hidup sedari kecil.
Lagu-lagu yang bisa membuat penonton bernyanyi bersama, lebih dari 30.000 orang saat itu, menurut perhitungannya.
"Kayaknya itu pertama kalinya manggung di depan 30 ribu lebih orang, dan enggak tahu mungkin bisa kejadian lagi apa enggak begitu," kata Ildo.
Perunggu, salah satu nama grup musik yang kerap diperbincangkan sepanjang tahun 2022, setelah mereka merilis album bertajuk "Memorandum".
Grup musik itu disambut penonton secara antusias saat manggung di acara Synchronize Fest 2022, mereka juga memiliki basis pendengar setia yang dijuluki Merunggu.
Namun, grup musik yang dibentuk sejak 2019 itu masih bisa tersipu saat berhadapan dengan kesempatan bertemu idola.
Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Band ke-28, Jikustik Segera Gelar Roadshow ke 28 Kota
"Boro-boro mimpi, mimpi aja nggak berani ya kayak gitu sebenarnya, tapi ya udah kita anggap aja sebagai mimpi, jadi terima kasih banyak sudah menyaksikan mimpi kami terkabul," ujar gitaris dan vokalis Perunggu Maul Ibrahim.
Berita Terkait
-
Kebagusan Jadi Lokasi Megawati dan Keluarga Untuk Mencoblos di Pilkada Jakarta
-
Politisi PDIP: Dukungan Anak Abah dan Ahokers Untuk Pram-Rano Bikin Demokrasi Sejuk
-
Maruarar Sirait Sebut Pram-Rano Bakal Ditinggal Pemilih Nonmuslim Usai Didukung Anies, PDIP Lapor Bawaslu
-
Disebut Jadi Daerah Rawan Manipulasi Pilkada, Kubu Pramono-Rano Perketat Awasi Perbatasan Jakarta
-
Cak Lontong 'Ronda' Amankan Suara Pramono-Rano di Masa Tenang Pilkada
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi