SuaraJogja.id - Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta menyebut harga kebutuhan bahan pokok pangan di tingkat pedagang pasar daerah ini menjelang perayaan Idul Adha 1445 Hijriah relatif stabil.
"Terkait aspek bahan pokok, menjelang Idul Adha ini secara umum harga harga bahan pokok cenderung stabil, tidak mengalami kenaikan, kalau ada kenaikan harga hanya relatif kecil," kata pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Bantul Husin Bahri di Bantul, Kamis.
Menurut dia, harga kebutuhan pokok pangan di pasaran yang cenderung stabil saat ini dipengaruhi beberapa faktor, utamanya ketersediaan yang cukup dan pasokan dari distributor bahan pokok yang lancar.
"Kecenderungan harga stabil ini dipengaruhi pertama dari aspek ketersediaan bahan pokok juga cukup baik, mencukupi. Kemudian aspek distribusi juga baik, sehingga dengan ketersediaan yang cukup itu tidak terlalu mempengaruhi harga harga," katanya.
Baca Juga: 3 Sapi Sleman Bersaing Rebut Hati Jokowi untuk Jadi Kurban Presiden
Meski demikian, kata dia, terkait dengan komoditas beras, beberapa waktu lalu ada kebijakan pusat yang terkait menaikkan harga eceran tertinggi (HET), atau relaksasi HET yang diarahkan bagaimana meningkatkan kesejahteraan petani.
"Ada kebijakan HET beras dinaikkan, tetapi nanti apakah memberi dampak terhadap daya beli masyarakat, ini masih dalam tahapan kajian, karena ini kebijakan dua sisi, yang satu sisi paling tidak meningkatkan kesejahteraan petani," katanya.
Ia mengatakan, HET komoditas beras saat ini sekitar Rp12 ribu per kilogram dan akan menjadi sekitar Rp13 ribu per kilogram, namun demikian penerapan dan implementasi masih dilakukan pengkajian dan sebagainya.
'Implementasi masih menunggu kebijakan pusat, karena dampaknya dua, petani dan masyarakat atau konsumen. Tapi secara umum kondisi pasokan, dan distribusi ketersediaan barang pokok di Bantul hadapi Idul Adha aman dan baik," katanya.
Berdasarkan data dinas, untuk harga beras premium di pasar rata-rata Rp12.700 per kilogram, minyak goreng kemasan Rp18.000 per kilogram, harga daging ayam rata rata sebesar Rp35 ribu per kilogram, dan harga telur sebesar Rp26.500 per kilogram.
Baca Juga: Target 5.000 'Jugangan', Bantul Siap Tekan 2 Ton Sampah Per Hari
Kemudian harga cabai rawit merah rata rata Rp29.000 per kilogram, cabai rawit hijau sebesar Rp35.600 per kilogram, kemudian harga bawang merah Rp40.500 per kilogram, dan bawang putih sebesar Rp43.600 per kilogram.
Berita Terkait
-
Aldi Satya Mahendra Sekolah di Mana? Cetak Sejarah Pembalap RI Pertama Juarai WorldSSP300
-
MAN 2 Bantul Meriahkan Expo Kemandirian Pesantren di UIN Sunan Kalijaga
-
HP Xiaomi yang akan Dapat Pembaruan Android 15 Versi Stabil
-
Seru! MAN 2 Bantul Sukses Gelar Penerimaan Tamu Ambalan 2024
-
Langsung Kunjungi DPRD DIY, Siswa MAN 2 Bantul Belajar Demokrasi
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Diduga Lakukan Politik Uang Jelang Pilkada, Singgih dan Istri Dilaporkan ke Bawaslu Kota Yogyakarta
-
Diminta Tak Tergesa-gesa, DPRD Kota Jogja Minta Wacana Buang Sampah Berbayar Dikaji Lagi
-
DLH Wacanakan Buang Sampah Berbayar di Kota Jogja, Caranya Bagaimana?
-
Perintis Kuliner Mangut Lele Mbah Marto Ijoyo Meninggal Dunia
-
Beberkan Urgensi Wacana Buang Sampah Berbayar, DLH Kota Jogja: Agar Masyarakat Bertanggungjawab