SuaraJogja.id - Sinyal perpisahan antara Bupati dan wakil bupati petahana kabupaten Bantul Abdul Halim Muslih dengan Joko Purnomo nampaknya kian kuat. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Bantul mengklaim telah mendapat instruksi untuk mengusung sendiri calon Bupati mereka.
Ketua DPC PDIP Kabupaten Bantul, Joko B Purnomo mengungkapkan baru-baru ini dirinya telah dipanggil ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP DIY. DPC PDIP kabupaten Bantul diperintahkan untuk mengusung calon Bupati sendiri mengingat saat ini mereka mengantongi 12 kursi di DPRD kabupaten Bantul.
"Sudah mendapat instruksi dari DPD bawah kami harus berjalan melangkah dan itu sudah kami lakukan," tutur dia dikutip Rabu (19/6/2024).
Joko menambahkan instruksi tersebut dia dapatkan usai kantor DPD PDIP DIY memanggil dan melakukan komunikasi dengan Bupati petahana Abdul Halim Muslih beberapa hari yang lalu. Dan saat itu Abdul Halim sudah menyatakan tidak bersama PDIP lagi.
Joko sendiri mengaku siap untuk maju dalam kontestasi Pilbup mendatang. Joko pun mengaku siap untuk bersaing dengan Bupati petahana Abdul Halim muslih.
Bahkan Joko tidak mempermasalahkan jika nantinya ada dua hingga tiga pasang calon yang maju Pilkada Bantul.
Terkait dengan bakal calon yang mendampinginya nanti, Joko belum banyak membeberkan. Dia hanya menandaskan saat ini komunikasi intensif terus dilakukan dengan partai-partai politik yang lain. Komunikasi politik ini untuk menemukan rumus dan formula demi kebaikan Bantul.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Kejar Target, Disnakertrans Bantul Tekankan Disiplin Pekerja Padat Karya Infrastruktur
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
Terkini
-
SaveFrom vs SocialPlug Download Speed Comparison: A Comprehensive Analysis
-
Kunjungan ke UGM, Megawati Ragukan Data Sejarah Penjajahan dan Jumlah Pulau Indonesia
-
Bukan Sekadar Antar Jemput: Bus Sekolah Inklusif Kulon Progo Dilengkapi Pelatihan Bahasa Isyarat
-
Maxride Bikin Bingung, Motor Pribadi Jadi Angkutan Umum? Nasibnya di Tangan Kabupaten/Kota
-
Megawati ke UGM: Soroti Biodiversitas dan Masa Depan Berkelanjutan