SuaraJogja.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui Regional Office BRI Palembang mendapatkan penghargaan Best Risk Management di ajang CNN Indonesia Awards, (10/7/2024). CNN Indonesia Awards memberikan penghargaan kepada BRI Regional Office Palembang sebagai bentuk apresiasi atas manajemen risiko dan fungsi kepatuhan yang efektif, yang dikategorikan sebagai second line of defense pada tahun 2024 dan berkomitmen zero tolerance terhadap pelaku-pelaku fraudster perbankan, baik internal maupun eksternal.
Sebagai informasi, untuk mencegah fraudster perbankan, tim BRI Regional Office Palembang meluncurkan kampanye hashtag #ganyangfraudster. Program ini pun dijalankan BRI dengan mengembangkan pelatihan in house training accelerating Fraud Recovery Towards Top Performance di Provinsi Sumatra Selatan.
Pelatihan tersebut diikuti 78 peserta dari 21 Branch Risk & Compliance (BRC) dan 57 Unit Risk & Compliance (URC) yang merupakan jajaran second line of defense di 21 unit kerja Branch Office mikro, kecil dan menengah, untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Masyarakat.
Terkait dengan hal tersebut, Direktur Manajemen Risiko BRI Agus Sudiarto mengungkapkan penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap komitmen BRI yang tidak memberikan toleransi bagi tindakan fraud, baik yang dilakukan pihak internal maupun eksternal.
Baca Juga: Mau Beli Rumah? KPR BRI Bisa Jadi Pilihan Tepat!
“BRI senantiasa berupaya untuk menekan dan menurunkan kejadian fraud serta mengoptimalkan recovery kerugian akibat fraud tersebut. Beberapa upaya yang dilakukan antara lain melakukan pengembangan sistem dan tata kelola eksekusi pada Fraud Detection System (FDS), Penguatan Governance Risk Compliance Culture pada seluruh jajaran pekerja, mengoptimalisasikan Regional Risk Management (RRM) Team dengan menyempurnakan framework RRM Team, melakukan peningkatan recovery fraud serta secara berkala melakukan top level review dan functional review terkait Strategi Anti-Fraud,” ujar Agus Sudiarto.
Untuk memastikan penilaian yang adil dan sesuai dengan kriteria, ditetapkan sederet dewan pakar pada ajang penghargaan CNN Indonesia Awards.
Dewan pakar dalam ajang CNN Awards Palembang 2024 adalah Board of News Director CNN Indonesia Desi Anwar, Wakil Pemimpin Redaksi CNNIndonesia.com Ike Agestu, Kepala Divisi Event CNN Indonesia Niki Charles Laoh, dan Kepala Biro Detikcom Wilayah Sumatra Baringin.
Berita Terkait
-
Lindungi Nasabah dari Jerat Judi Online, BRI Perkuat Sistem Keamanan
-
Mau Wuling Air ev Gratis? Top Up Pulsa & Paket Data di BRImo Aja!
-
Kredit Briguna Bikin Healing Bersama Keluarga Makin Seru dan Berkesan
-
Mau Kaya di Usia Muda? Ini 5 Peluang Bisnis Franchise Menjanjikan dengan Kredit BRIguna
-
Kebijakan Baru BRI Terkait Rekening Pasif, Pahami Aturannya
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
Terkini
-
Koperasi Merah Putih Didukung, Peneliti Fakultas Peternakan UGM Ingatkan Ini agar Tak Sia-sia
-
Klik Link Aktif di Sini, Saldo DANA Langsung Tambah, Buktikan Sendiri
-
Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Pemkab Sleman Gelar Pasar Murah
-
Drama Lempuyangan Memanas, PT KAI Minta Warga Kosongkan Rumah dalam Waktu Tujuh Hari
-
Cocok Buat Healing, Cek 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Makassar yang Layak Dikunjungi!