SuaraJogja.id - Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo mengintensifkan vaksinasi antraks terhadap hewan ternak di Kapanewon Girimulyo untuk mencegah kembalinya penyakit antraks di wilayah tersebut.
Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo, Drajad Purbadi, menyatakan bahwa antraks pernah menjangkiti wilayah ini, khususnya di Kapanewon Girimulyo, dengan wabah yang terjadi pada tahun 2016-2017 yang sempat dikategorikan sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB).
"Seperti diketahui penyakit antraks kan bisa menular ke manusia, menyebabkan kematian mendadak pada hewan yang terinfeksi. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Bacillus anthracis, yang menyerang organ dalam hewan ternak hingga menyebabkan perdarahan hebat dari lubang alami seperti hidung, mulut, kelamin, dan dubur," kata dia Jumat (2/8/2024).
Untuk mencegah penyebaran antraks, Pemerintah Kabupaten Kulon Progo melalui Dinas Pertanian dan Pangan dan Dinas Kesehatan terus berkolaborasi dalam pengendalian penyakit ini dengan melakukan vaksinasi berkala, pemberian vitamin, dan obat cacing kepada hewan ternak di daerah yang terinfeksi.
Baca Juga: Jangan Mau Ketinggalan Zaman, Pj Bupati Kulon Progo Dorong Koperasi Lebih Inovatif
Penyakit antraks juga merupakan zoonosis, yang berarti dapat menular ke manusia, menyebabkan luka menghitam di kulit, gangguan pernafasan, perdarahan, gangguan pencernaan, hingga meningitis.
"Kegiatan pengendalian antraks ini telah memasuki tahun ke-7 dari program 10 tahun untuk mencapai status bebas antraks di Kabupaten Kulon Progo," ujar dia.
Vaksinasi antraks sudah dilakukan pada tanggal 25 dan 30 Juli 2024, dengan petugas Dinas Pertanian dan Pangan melakukan kunjungan dari pintu ke pintu untuk mendata dan memeriksa kesehatan hewan ternak.
Hewan yang sehat akan divaksinasi antraks, sementara yang kurang sehat akan diberikan vitamin, antiradang, dan obat cacing, kecuali bagi hewan yang sedang bunting.
Kegiatan vaksinasi ini dilakukan dua kali dalam setahun selama 10 tahun, dan hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa beberapa sampel dari hewan ternak dan lingkungan sudah negatif antraks. Dengan upaya berkelanjutan ini, Kabupaten Kulon Progo diharapkan terus bebas dari penyakit antraks di masa mendatang.
Berita Terkait
-
Resep Masak Rendang Sapi Agar Daging Empuk Dan Bumbu Meresap
-
Resep Rendang Daging Sapi Untuk Hidangan Lebaran Idul Fitri
-
Tragedi Banjir Bekasi: 55 Ekor Sapi Mati, Kerugian Mencapai Rp1,3 Miliar
-
Resep Rendang Sapi Sat Set ala Shireen Sungkar, Rasanya Nendang Bikin Kangen Kampung Halaman
-
Sensasi Tongseng Sapi di Kopi Tiam Angkasa Jambi, Lezatnya Bikin Ketagihan!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB