SuaraJogja.id - Seorang pria berinisial C yang merupakan pelaku perampasan ojol di Jalan Kaliurang Km 20 mengakui memang diminta oleh pacar korban untuk melakukan aksinya. Dia bahkan mengaku sempat diiming-imingi uang senilai Rp1 juta jika sukses melakukan aksinya.
"Awal mula kan si cewek minta tolong, minta tolong ini saya juga enggak tahu, terus minta tolong untuk merampas korban ini tadi pacarnya. Saya diiming-imingi uang sebesar Rp1 juta tapi kan enggak full cuma dikasih 700 abis itu sudah," ungkap C saat ditemui di Mapolda DIY, Selasa (10/9/2024).
C mengatakan uang imbalan sebesar Rp700 ribu dari pacar korban itu sudah diberikan. Padahal, dia dan kekasih korban itu baru kenal satu minggu saja.
"Kenal dengan si L [kekasih korban] baru satu minggu. Si ceweknya saya enggak kenal awalnya. Semua ojol," ujarnya.
Baca Juga: Ojol di Sleman Dibegal Suruhan Pacaranya Sendiri, Ternyata Motifnya Karena Ini
Otak Pembegalan Pacar Sendiri
Diketahui Sumadi yang merupakan warga Temanggung yang berprofesi sebagai ojol itu dibegal seorang pria yang merupakan orang suruhan pacarnya sendiri.
Kasat Reskrim Polresta Sleman AKP Riski Adrian menuturkan peristiwa itu terjadi pada 20 Juni 2024 lalu sekitar pukul 22.00 WIB malam. Kasus ini kemudian baru terungkap pada sebulan kemudian pada Juni kemarin.
"Jadi Pak Sumadi ini melaporkan ke Polsek Pakem, bahwa yang bersangkutan telah mengalami kejadian pencurian dengan kekerasan," kata Adrian ditemui di Selasa (10/9/2024).
Kejadian bermula ketika Sumadi yang merupakan korban janjian dengan pacarnya berinisial L untuk berwisata ke kawasan Kaliurang. Lalu pada Kaliurang KM 20, pacar korban meminta untuk berhenti.
Baca Juga: Jogja Diguncang Gempa Besar, BPBD DIY: Sementara Tak Ada Kerusakan dan Korban Jiwa
"Dengan alasan pacarnya ingin menelpon seseorang karena kalau di atas sepeda motor tidak kedengaran karena berisik karena angin," ucapnya.
"Namun sesampainya di pertengahan sawah, si pacaranya itu menelpon seseorang namun saat itu berjarak sekitar 5-10 meter dari posisi Sumadi berdiri," imbuhnya.
Tak lama setelah itu, tiba-tiba datang seorang pemuda yang langsung mengancam korban. Pelaku yang diketahui berinisial C itu meminta semua harta benda yang dimiliki korban berupa hp, uang, dompet serta kartu ATM.
"Lalu kita melakukan penyelidikan, akhirnya kita menemukan terduga pelaku. Namun dari hasil pemeriksaan terduga pelaku bahwa ada pelaku yang melakukan perencanaan atau skenario dari kejadian tersebut yaitu pelakunya pacarnya sendiri," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Pacar Telepon Thom Haye Tengah Malam Kasih Kabar Buruk: Perasaan Saya Campur Aduk
-
Melihat Perjalanan Perupa Korsel Hyun Nahm di Indonesia Lewat Pameran Kawah Ojol
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Ngeri! Tawuran Maut Kebon Singkong Vs Cipinang Jagal di Jaktim: Satu Tewas Tersambar Kereta hingga Kena Panah di Leher
-
Bikin Penasaran, Siapa Pacar Rizky Ridho? Setia Dampingi Bek Timnas Lebih dari 7 Tahun Tapi Jarang Terekspos
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi