SuaraJogja.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta mengumumkan pembukaan pendaftaran anggota kelompok panitia pemungutan suara (KPPS) untuk Pilkada 2024. Pengumuman dan pendaftaran itu sudah dimulai dari tanggal 17 sampai dengan 28 September 2024.
Ketua KPU Kota Yogyakarta Noor Harsya Aryosamodro menuturkan pihaknya membutuhkan sebanyak 4.557 anggota badan ad hoc pada pesta demokrasi pada November nanti. Jumlah tersebut menyesuaikan dengan total jumlah tempat pemungutan suara (TPS) sebanyak 651 dengan tujuh KPPS per lokasi.
"[Pendaftaran mulai per] kemarin. Pengumuman dan pendaftaran. Tanggal 17 september itu pengumuman dan pendaftaran kemudian sampai dengan tanggal 21 September penerimaan pendaftaran," kata Harsya kepada awak media, Rabu (18/9/2024).
Kemudian dilanjutkan dengan penelitian administrasi calon anggota KPPS serta pengumuman hasil seleksi dan penetapan serta pelantikan pada 7 November 2024 mendatang. Anggota KPPS itu direkrut untuk masa kerja pada 7 November - 8 Desember 2024.
Baca Juga: Rekrutmen KPPS Pilkada Kota Yogyakarta Dibuka, Intip Besaran Gajinya
Sejumlah persyaratan tetap diperlukan bagi masyarakat yang hendak mendaftar sebagai KPPS. Persyaratan itu pun masih sama seperti ketika pada Pemilu Pilpres dan Pileg kemarin.
"Persyaratannya masih sama seperti di Pemilu Pilpres kemarin," ucapnya.
Persyaratan itu mulai dari mengisi form pendaftaran, dengan menyatakan kesetiaan kepada Pancasila Bhineka Tunggal Ika, serta setia kepada Republik Indonesia. Kemudian ijazah minimal SMA sederajat, dan berusia 17 hingga 50 tahun atau di bawah 50 tahun.
"Kemudian mendapatkan surat keterangan sehat, kemudian surat tekanan darah dan kolesterol dari puskesmas di Kota Yogyakarta," tuturnya.
Ditambahkan Harsya secara jumlah, KPPS pada Pilkada nanti lebih sedikit dibandingkan dengan saat Pilpres kemarin. Hal ini menyusul TPS yang juga telah berkurang jumlahnya.
Baca Juga: Bersih-bersih Logistik Pemilu, KPU Kota Jogja Siapkan Gudang Penyimpanan Logistik Pilkada 2024
Kendati demikian, dia yakin setiap anggota KPPS yang terpilih nanti dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
"Nanti SDM kan orang-orang yang memiliki komitmen dan pengalaman yang terbaik pemilu pilpres pileg kemarin," ujar dia.
Berita Terkait
-
Apa Motif Jokowi Turun Kampanye di Pilkada? Jawaban Netizen di X Nyelekit: Gabut, Sepi Job hingga Nyambi jadi Jurkam
-
Jokowi Ajak Semua Pihak Dukung Ridwan Kamil, Target Menang Telak Seperti Pilpres!
-
Jokowi Ikut Kampanye RK-Suswono Jadi Sorotan, Gerindra Pasang Badan: Beliau Punya Hak Beri Dukungan
-
Djarot PDIP Singgung Jokowi yang Blak-blakan Dukung RK-Suswono: Gusti Allah Mboten Sare
-
Bongkar Politik Identitas di Pilkada 2024, KPU Jabar: Ada Timses Cabup Lantang Teriak 'Pilih Putra Daerah'
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
Terkini
-
Ada 7 Perusahaan BUMN 'Sakit', Dosen UGM Usulkan Restrukturisasi
-
Kerap Jadi Lokasi Syuting Film, DIY Bisa Raup Pendapatan hingga Rp30 Miliar
-
Pemerhati Film: Tren Film Horor Masih Akan Eksis hingga 10 Tahun ke Depan
-
Diteror Film Horor, Jogja Berlimpah Cuan
-
Jogja Libatkan Warga Awasi Pajak via Aplikasi, PAD Tembus Rp494 Miliar