Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora
Minggu, 29 September 2024 | 16:58 WIB
Harda Kiswaya terpilih sebagai Ketua DPW Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Indonesia (IKA UII). (dok.Istimewa)

SuaraJogja.id - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) DIY Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Indonesia (IKA UII) menggelar musyawarah wilayah serta acara silaturahmi di Hotel Ros-In Yogyakarta, Sabtu (28/9/2024) kemarin.

Acara yang berlangsung penuh keakraban ini juga bertujuan memilih Ketua DPW IKA UII DIY yang baru. Terdapat enam calon ketua, salah satunya adalah Harda Kiswaya.

Pemilihan berlangsung meriah dengan dukungan antusias dari para peserta. Setelah perhitungan suara, Harda Kiswaya terpilih dengan perolehan suara terbanyak.

Harda merasa terhormat atas kepercayaan yang diberikan sebagai ketua baru. Ia berkomitmen menjalankan amanah dan menjaga nama baik almamater dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga: Mengenal Sosok Harda Kiswaya, dari Akuntan Publik ke Kursi Bupati di Pilkada Sleman

"Saya berterima kasih kepada seluruh alumni UII. Insya Allah, saya siap menjaga nama baik almamater dan semoga organisasi serta hubungan silaturahmi kita semakin baik," ungkap Harda.

Harda Kiswaya adalah lulusan Sarjana Ekonomi UII yang kemudian melanjutkan studi S2 di Jurusan Ekonomi Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

Sejak tahun 1993, Harda Kiswaya berkarir di Pemerintah Kabupaten Sleman dan menjabat sebagai Sekretaris Kabupaten Sleman sebelum memasuki masa pensiun.

Saat ini, Harda Kiswaya mengikuti Pilkada Sleman 2024, berpasangan dengan Danang Maharsa, didukung oleh 12 partai politik yang tergabung dalam Koalisi Sleman Baru.

Baca Juga: Dilarang Gunakan Fasilitas Negara, Dua Paslon di Sleman Komitmen Hadirkan Kampanye Damai saat Pilkada

Load More