SuaraJogja.id - Hotel Tentrem Yogyakarta akan menggelar Tentrem Cultural Week, sebuah acara yang memadukan kuliner dan seni budaya pada 3-6 Oktober 2024. Mengusung tema "The Magic of The People Culture", Hotel Tentrem Yogyakarta ingin menyajikan sebuah pengalaman akan sentuhan lokal yang sarat dengan akulturasi aneka unsur budaya yang dibawa oleh penduduk Yogyakarta yang terdiri beragam suku dan bangsa. Acara akan terbagi menjadi 2 tema besar yaitu seni budaya dan kuliner.
-Hari Pertama, 3 Oktober 2024
Art Showcase & Workshop
Tentrem Cultural Week dibuka dengan pameran dan workshop seni yang digelar di Pool Bar Hotel Tentrem Yogyakarta, dari pukul 08.00 – 18.00 WIB.
Acara ini terbuka untuk tamu hotel dan juga undangan. Para tamu dapat mengikuti berbagai kelas, diantaranya membatik oleh Batik Sarjuni, seni membuat gerabah oleh Kei Pottery, merangkai bunga anggrek dan juga membuat dolanan bocah tradisional, yang akan dipandu oleh pelaku kerajinan dari Kampung Dolanan Pandes, Panggungharjo, Bantul.
UMKM Buffet Takeover
Tema kuliner dibuka dengan Buffet Takeover in collaboration with Bank Mandiri. Kayumanis Coffee Shop akan "diambil alih" oleh berbagai UMKM kuliner di kota Yogyakarta yang mengusung aneka hidangan khas dari berbagai daerah di Indonesia untuk menggambarkan akulturasi budaya yang terjadi di Yogyakarta,
melalui kuliner daerah yang mendapatkan sentuhan selera lokal Yogyakarta.
Acara ini akan berlangsung pada 3 Oktober 2024 pada waktu makan siang (12.00 – 14.30 WIB) dan makan malam (18.00 – 21.30 WIB), dibanderol seharga Rp308.000 / orang. Pengunjung bisa menikmati sejumlah promo, mulai dari Flash Sale dan Early Bird pada tanggal 17-25 September 2024. UMKM yang akan diangkat adalah Dapur Manado, Kindai, Nasi Kapau Uda Jack, Soto Betawi Bang Nur, Bungong Jeumpa, Cassademia Kitchen, Sate Klathak Pak Pong dan Gudeg Song Djie.
Baca Juga: Lebih dari Sekedar Pesta Rasa, Tentrem Cultural Week Angkat Kearifan Lokal Yogyakarta
-Hari Kedua, 4 Oktober 2024
The Runway
Koleksi batik dan busana dari Gallery Sido Muncul Hotel Tentrem Yogyakarta akan diperagakan dalam sebuah mini fashion show bertajuk The Runway yang berlangsung pada pukul 18.00 WIB.
Mengusung dua designer
Yogyakarta, Batik Nyonya Indo dan Ananta Kanapi, 21 kebaya dan gaun ready to wear akan diperagakan oleh kalangan sosialita Yogyakarta dan juga model.
Sebelum menyaksikan koleksi busana, tamu undangan diajak menikmati sore di Patio, balcony lobby Hotel Tentrem Yogyakarta dengan alunan musik keroncong dan kudapan serta minuman tradisional.
Michelin Star Dinner
Hotel Tentrem Yogyakarta berkolaborasi dengan IFI (Institut Français Indonesia) Yogyakarta menggelar sebuah jamuan makan malam yang akan menyajikan masakan Prancis dengan sentuhan Indonesia.
Baca Juga: Mengenang Bong Suwung: Cerita Mbak Tum hingga Petrus yang Kini Tinggal Puing
Istimewanya, acara ini akan menghadirkan David Galliene, seorang bintang Michelin Chef dari Prancis. Chef Galliene akan berkolaborasi dengan Chef Camille dari Mediteranean Restaurant Yogyakarta dan Chef Philip
Walasary dari Hotel Tentrem Yogyakarta yang akan menyajikan tujuh menu "Indonesian inspired French culinary".
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Waduh! Menkes Budi Sebut Orang Bergaji Rp5 Juta Enggak Sehat dan Enggak Pintar
-
10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
Terkini
-
Dulu Didoktrin JAD, Kini Jualan Ayam Bakar di Sleman: Kisah Inspiratif Mantan Teroris Tobat
-
Dua Laga Penentu Nasib PSS Sleman, Bupati Sleman Optimistis Super Elja Tak Terdegradasi
-
Segera Klaim! Ada 3 Link Saldo DANA Kaget, Bisa Buat Traktir Ngopi dan Nongkrong Bareng Teman
-
Banyak yang Salah Kaprah, UGM Pastikan Kasmudjo Dosen Pembimbing Akadamik Jokowi
-
Amankan Beruang Madu hingga Owa dari Rumah Warga Kulon Progo, BKSDA Peringatkan Ancaman Kepunahan