SuaraJogja.id - Harda Kiswaya dan Danang Maharsa mendapat dukungan dari akar rumput Muhammadiyah yang tergabung dalam Barisan 1912 Harda-Danang.
Mereka secara resmi menyatakan dukungan kepada pasangan Harda Kiswaya dan Danang Maharsa di Pilkada Sleman 2024.
Deklarasi akar rumput Muhammadiyah yang tergabung dalam Barisan 1912 Harda-Danang berlangsung di The Rich Jogja Hotel, Sabtu (5/10/2024) malam lalu.
Ketua Barisan 1912 Harda-Danang, Darojat Nurrohmat, menyatakan siap bergerak bersama masyarakat Kabupaten Sleman untuk memenangkan Harda Kiswaya dan Danang Maharsa.
“Harda Kiswaya dan Danang Maharsa sangat berintegritas, dekat dengan masyarakat, serta memiliki visi kuat di bidang infrastruktur, kesehatan, dan ekonomi," katanya.
Darojat menegaskan, Barisan 1912 Harda-Danang yang tersebar di 17 kapanewon Kabupaten Sleman siap bekerja keras untuk memenangkan pasangan yang diusung oleh Koalisi Sleman Baru tersebut.
“Kami siap berjuang untuk melawan praktik nepotisme dan politik dinasti di Kabupaten Sleman,” imbuh Darojat.
Dukung kepada Harda Kiswaya dan Danang Maharsa di Pilkada Sleman 2024 terus berdatangan dari sejumlah elemen masyarakat.
Selain Muhammadiyah, barisan Nahdlatul Ulama dan berbagai organisasi kemasyarakatan serta komunitas menyatakan dukungan kepada Harda Kiswaya dan Danang Maharsa.
Baca Juga: Saat Ini Anjlok, Dinas Pertanian Sleman Prediksi Harga Cabai Merah Bakal Kembali Naik di Akhir Tahun
Harda memang sosok yang dekat dengan berbagai kalangan, apalagi Muhammadiyah. Ia banyak berkiprah, memberi dukungan kepada amal-amal usaha Muhammadiyah.
Terkait dukungan tersebut, Harda Kiswaya mengaku bersyukur dan menyambut baik. Ia pun semakin yakin mampu membangun Kabupaten Sleman menjadi lebih baik.
“Terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada saya dan Mas Danang. Insya Allah, saya dan Mas Danang akan mewujudkan harapan untuk membangun Kabupaten Sleman yang lebih berkualitas,” paparnya diamini Danang.
Lebih lanjut, ia dan Danang berkomitmen untuk menegakkan panji-panji Islam sesuatu aturan apabila diberi amanah di Pilkada Sleman 2024.
Berita Terkait
-
Dukung Ketahanan Pangan, Cabup Sleman Harda Kiswaya Kunjungi Lahan Pertanian di Dero Wetan Pakem
-
Mas Marrel, Anak Muda, Hingga Emak-Emak Tegaskan Harda Kiswaya-Danang Maharsa Bakal Bawa Sleman Lebih Baik
-
Berawal Nongkrong, Pemuda di Kalasan Sleman Berakhir Tewas Usai Tertabrak Kereta Api
-
Sepekan Pemberlakukan Uji Coba Rekayasa Simpang Puluhdadi di UPN Jalan Seturan, Ini Kata Dishub Sleman
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo