SuaraJogja.id - Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul, tengah mempersiapkan imbauan guna meningkatkan kewaspadaan di kawasan wisata, terutama yang berada di daerah rawan bencana longsor, menjelang libur panjang akhir tahun 2024.
"Kami akan membuat imbauan, terutama untuk wilayah perbukitan Hargodumilah Piyungan, yang dikenal dengan Bukit Bintang. Sebagian besar kawasan ini berada di wilayah Bantul, dan imbauan tersebut akan kami siapkan," ujar Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Dinas Pariwisata Bantul, Yuli Hernadi, Jumat (6/12/2024).
Ia menambahkan bahwa beberapa destinasi wisata di perbukitan Dlingo, seperti Watu Amben yang terletak di tepi jurang, memiliki potensi tinggi terjadinya longsor, terutama saat musim hujan yang bersamaan dengan libur Natal dan Tahun Baru.
"Kami hanya dapat memberikan imbauan, karena kawasan tersebut sudah dinyatakan sebagai daerah rawan bencana. Bahkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) tidak merekomendasikan pembangunan yang berisiko di sana," jelasnya.
Meski demikian, tidak ada larangan untuk berwisata di daerah perbukitan. Namun, risiko meningkat ketika terdapat bangunan di tepi bukit yang rentan longsor saat hujan lebat.
"Kami akan terus memantau dan menjelang Natal serta Tahun Baru, kami akan mengirimkan imbauan ke berbagai destinasi wisata di Bantul. Tidak hanya terkait ancaman longsor, tetapi juga untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung di seluruh objek wisata," tambahnya.
Selain ancaman longsor, Yuli juga menyebut beberapa destinasi wisata di Bantul yang berada di bantaran sungai memiliki risiko terdampak banjir. Pengawasan ketat dilakukan untuk mencegah terjadinya korban akibat bencana tersebut.
"Beberapa destinasi seperti Batu Kapal, Gerbang Banyu Langit, wisata Potrobayan di bantaran Sungai Opak, dan laguna wisata di sekitar sungai merupakan daerah rawan banjir. Harapan kami, tidak ada korban jika bencana terjadi," ujar dia.
Baca Juga: Miris, Kasus Bunuh Diri ke-25 di Bantul Tahun Ini, Kapolres Imbau Warga Saling Peduli
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Warga Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Santuy, Sikat 4 Link Ini!
-
Rusa Timor yang Berkeliaran di Jalanan Sleman Akhirnya Tertangkap, Begini Kondisinya
-
ARTJOG 2026 Siap Guncang Yogyakarta, Usung Tema 'Generatio' untuk Seniman Muda
-
Komdigi Tegaskan Pembatasan Game Online Destruktif, Gandeng Kampus dan Industri Optimasi AI
-
Anak Kos Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Akhir Bulan Aman, Sikat 4 Link Ini!