SuaraJogja.id - Sepanjang tahun 2024, Kota Yogyakarta mencatat ratusan kasus perceraian. Berdasarkan data dari Humas Pengadilan Agama Yogyakarta, Muhammad Jauhari, tercatat sebanyak 613 permohonan perceraian diajukan sepanjang tahun tersebut, ditambah dengan 32 kasus sisa dari 2023. Mayoritas kasus perceraian diajukan oleh pihak istri, mencapai 510 perkara.
"Sedangkan kasus perceraian yang diajukan oleh pihak suami berjumlah 135," jelas Jauhari dikutip dari Harianjogja.com, Senin (13/1/2025).
Menurut Jauhari, terdapat berbagai faktor yang menyebabkan istri memilih mengajukan perceraian. Beberapa di antaranya adalah suami yang terjerat perjudian online, kebiasaan mengonsumsi minuman beralkohol, hingga kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
"Alasan terkait perjudian online mungkin mencapai 30 hingga 40 persen dari total kasus," tambahnya.
Kepala DP3AP2KB Kota Yogyakarta, Retnaningtyas, mengungkapkan bahwa pihaknya menyediakan fasilitas untuk melaporkan kasus KDRT melalui Aplikasi Jogja Smart Service (JSS). Laporan yang masuk melalui JSS akan diteruskan ke Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Anak di bawah DP3AP2KB Kota Yogyakarta.
"Pelapor juga dapat menyertakan bukti foto kekerasan, jika ada," ujar Retnaningtyas.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kisah Mahasiswa Yogyakarta: Ubah Hambatan Kerja Paruh Waktu Jadi Peluang Karier
-
Bantul Siaga! Puncak Musim Hujan 2026 Ancam Bencana Cuaca Ekstrem
-
Berkinerja Positif, BRI Raih 10 Prestasi Terbaik di Sepanjang Tahun 2025
-
Waspada! Ini 3 Titik Kemacetan Paling Parah di Yogyakarta Saat Malam Tahun Baru
-
Lestarikan Warisan Budaya Jawa, Royal Ambarrukmo Yogyakarta Hadirkan Jampi Pawukon bagi Para Tamu