Tak sampai di situ, Dadan mengatakan bakal rutin melakukan pelatihan ulang setiap dua bulan kepada penjamah makanan. Hal itu untuk terus mengingatkan seluruh pihak untuk tetap menjaga kualitas makanan yang disajikan.
Asuransi Penerima Manfaat MBG Masih Wacana
Dalam kesempatan ini, Dadan mengakui pemberian asuransi bagi penerima manfaat makanan bergizi (MBG) masih wacana. Ia menegaskan belum ada keputusan apapun terkait hal ini.
"Untuk [asuransi] yang penerimaan manfaat, kami masih harus diskusi lebih jauh, karena ini sudah ada usulan untuk mengasuransikan penerimaan manfaat," ucap Dadan.
Baca Juga: Makan Bergizi Gratis Tanpa APBN? Ini Rahasia 1351 Dapur Umum di Seluruh Indonesia
Ia menambahkan, belum ada produk asuransi di Indonesia yang menggabungkan perlindungan jiwa dan kesehatan secara spesifik untuk program semacam MBG.
"Nanti saya harus diskusi dulu dengan Pak Presiden," imbuhnya.
Tak Ada SPPG Tutup
Dadan turut memastikan sampai dengan saat ini tidak ada SPPG yang berhenti beroperasi terkait kendala pembayaran atau apapun.
Ia menyebut seluruh SPPG masih berjalan normal.
Baca Juga: Sebanyak 14 SPPG BUMDes di DIY Diluncurkan, Ekosistem Ekonomi Lokal Makin Dikuatkan
"Oh nggak ada [yang tutup]. Tidak ada SPPG yang sekarang boleh jalan sebelum uang muka masuk," tegasnya.
Sistem pembiayaan yang sebelumnya menggunakan sistem reimburse, kini telah ditinggalkan demi kelancaran operasional.
"Kalau reimburse sudah diselesaikan semua. Yang ada sekarang, seluruh SPPG boleh jalan kalau uang sudah masuk," tambahnya.
Dadan mengklaim sistem baru ini dinilai lebih efisien dan diterima baik oleh mitra di lapangan.
Evaluasi internal pun terus dilakukan, termasuk pengukuran indeks peningkatan gizi secara ilmiah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Termasuk Lawan Montenegro, Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia Sepak Bola Mini
-
Hati-hati Timnas Indonesia, Alex Pastoor Masuk Daftar Calon Pelatih Ajax Amsterdam
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
Terkini
-
Klaim Sekarang! Saldo DANA Kaget Jadi Simbol Solidaritas Digital: Berbagi Rezeki Receh di Masa Sulit
-
Ini Biang Kerok Keracunan Makanan Bergizi Gratis Menurut Badan Gizi Nasional
-
Makan Bergizi Gratis Tanpa APBN? Ini Rahasia 1351 Dapur Umum di Seluruh Indonesia
-
Sebanyak 14 SPPG BUMDes di DIY Diluncurkan, Ekosistem Ekonomi Lokal Makin Dikuatkan
-
Jangan Skip Ini Bocoran Tempat Berburu DANA Kaget yang Terbukti Ampuh Dapatkan Saldo Rp100 Ribu