Deddy Corbuzier Pindah Agama, Begini Prosesinya

Deddy Corbuzier akan baca syahadat pukul 13.00 WIB. Selepas salat Jumat.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 21 Juni 2019 | 10:31 WIB
Deddy Corbuzier Pindah Agama, Begini Prosesinya
Gus Miftah dan Deddy Corbuzier [YouTube]

SuaraJogja.id - Mantan pesulap Deddy Corbuzier akan pindah agama. Deddy Corbuzier pindah agama di Masjid Al-Mbejaji Kompleks Pondok Pesntren Ora Aji Padukuhan Tundan RT/RW 01/01 Purwomartani Kalasan Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)Jumat (21/6/2019) siang.

Deddy Corbuzier akan baca syahadat pukul 13.00 WIB. Selepas salat Jumat.

"Acara intinya Jam 13.00 WIB di dalam Masjid," kata Anggota Tim Penjadwalan Agenda Gus Miftah, Irfan Fuadi Jumat (21/6/2019)

Irfan menambahkan kemungkinan Deddy Corbuzier beserta rombongan akan tiba menjelang salat Jumat sekitar pukul 10.00 WIB.

Baca Juga:Ramai Deddy Corbuzier Mualaf, Ini Alasan Gus Miftah Pilih Tanggal 21 Juni

"Nanti acaranya di dalam Masjid, Mas Deddy kemungkinan akan tiba sebelum salat jumat," kata Irfan.

Berdasarkan pantauan SUARA.com sampai saat ini belum ada persiapan khusus yang terlihat. Hanya ada beberapa suguhan minum dan beberapa jenis makanan yang dihidangkan di Joglo Ponpes.

Para santri sendiri masih terlihat lalu lalang di dalam asrama. Di dalam Masjid Al-Mbejaji sendiri masih terlihat lenggang.

Berdasarkan informasi yang didapatkan acara pensyahadatan Deddy Corbuzier akan dilaksanakan secara sederhana. Saat ini awak media sudah memadati lokasi.

Selain itu Gus Miftah sudah tiba di Ponpes sejak Pukul 04.00 WIB. Sekarang sedang keluar kemungkinan besar untuk menjemput Deddy Corbuzier di Bandara.

Baca Juga:Deddy Corbuzier Bakal Mualaf, Fahri Hamzah: Teringat Maryam Jameela

Kontributor : Rahmad Ali

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini