SuaraJogja.id - Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo atau Deddy Corbuzier bolak balik dikunjungi Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah. Gus Miftah adalah guru spiritual Deddy Corbuzier.
Sedianya Deddy Corbuzier akan bersyahadad pindah agama di Masjid Al-Mbejaji kompleks Ponpes Ora Aji Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Deddy Corbuzier ke pesantren Ora Aji untuk bersilahturahmi.
Gus Miftah pun sudah sering bersilaturrahmi ke rumah dan bahkan ke studio Deddy Corbuzier. Deddy Corbuzier ingin berbalas kunjungan.
"Karena saya sudah sering ke studio dia Youtube-an bareng sekarang gantian," kata Gus Miftah
Baca Juga:Begini Cerita Awal Kedekatan Deddy Corbuzier dengan Gus Miftah
"Keinginannya mas Deddy sendiri di pondok. Afdalnya dia bilang saya tak ke pondok aja," tambahnya
Gus Miftah menambahkan mulanya proses pensyahadatan Deddy Corbuzier akan siarkan secara live di Jakarta namun karena terbentur regulasi, acara tersebut dibatalkan.
"Sebenarnya kemarin permintaan netizen maunya di live tapi terbentur regulasi KPI. Tidak boleh menayangkan konten-konten seperti itu," paparnya
Tayangan secara live pun dibatalkan setelah membaca regulasi dari KPI.
"Kita membaca regulasinya jadi kita batalkan," imbuhnya
Baca Juga:Prosesi Mualaf setelah Jumatan, Gus Miftah: Deddy Belum Belajar Salat
Selain itu, ketika ditanyai awak media mengenai persiapan tempat, Gus Miftah mengatakan tidak ada persiapan khusus. Hal itu dikarenakan pihaknya sudah biasa mengislamkan banyak orang.
- 1
- 2