"Sesama Virgo nih aku paham perasaan Pak SBY," tambah @kucingimpor.
"Beneran Virgo pula," ungkap @jattester.
Pada cuitan lainnya, SBY memperingatkan bahwa masyarakat harus berhati-hati untuk merancang sesuatu yang berhubungan dengan Pancasila. Dirinya pun menegaskan, "Jangan sampai ada 'ideological clash' dan perpecahan bangsa yang baru. Kasihan Pancasila, kasihan rakyat."
Diketahui, saat ini RUU HIP sedang ramai menjadi bahan perbincangan hangat publik. Salah satu klausul yang menjadi sorotan adalah konsep Trisila dan Ekasila serta frasa "Ketuhanan yang Berkebudayaan".
Baca Juga:5 Zodiak Ini Suka Jadi Pusat Perhatian, Leo Sampai Sengaja Bikin Keributan
Konsep dan frasa kontroversial itu mendapatkan kritik keras dari publik hingga sejumlah ormas. Bahkan, PA 212 hingga FPI berencana mengelar aksi menolak RUU HIP di depan gedung DPR RI pada Rabu (24/6/2020) siang.
Dalam laman resminya, DPR menyebutkan bahwa RUU HIP sudah dibahas sebanyak tujuh kali dan telah resmi menjadi RUU inisiatif DPR dalam rapat paripurna pada Selasa (12/6/2020). Saat ini pembahasan selanjutnya akan segera digelar karea tinggal menunggu persetujuan Presiden Joko Widodo (Jokowi).