Ditabrak Motor Emak-emak, Gerobak Bakso Pak Jo Ambyar

saat hendak membawa dagangannya ke Pasar Gedhe, gerobaknya ditabrak oleh emak-emak yang mengendarai sepeda motor

Galih Priatmojo | Mutiara Rizka Maulina
Kamis, 16 Juli 2020 | 14:49 WIB
Ditabrak Motor Emak-emak, Gerobak Bakso Pak Jo Ambyar
Dagangan pedagang bakso berhamburan setelah ditabrak ibu-ibu bersepeda motor di Solo.

SuaraJogja.id - Seorang pedagang bakso di Solo mengalami nasib tidak beruntung. Pasalnya, saat hendak membawa dagangannya ke Pasar Gedhe, gerobaknya ditabrak oleh emak-emak yang mengendarai sepeda motor. Akibatnya, gerobak warna biru tersebut jatuh dan seluruh dagangannya tumpah di jalan.

Beruntung, Pak Jo, pedagang bakso keliling tersebut tidak mengalami luka-luka. Begitu juga dengan emak-emak pengendara sepeda motor yang menabraknya. Belakangan, emak-emak tersebut bersedia menanggung kerugian yang dialami oleh Pak Jo.

Video yang menunjukkan kerusakan gerobak hingga butiran bakso yang berserakan tersebut diunggah di akun Instagram @soloinfo. 

"Pak Jo Bakso mendapat Musibah, pedagang keliling yg hendak merapat ke Pasar Gedhe, sore ini gerobaknya ditabrak oleh ibu-ibu..," tulis akun @soloinfo dalam keterangannya.

Baca Juga:Detik-detik Mahasiswi Cantik Tabrak dan Tewaskan 2 Pemotor di Jaktim

Dilihat oleh hampir 10 ribu pengguna Instagram, netizen memberikan beragam komentar dan respon.

"Semoga menjadi penghapus kesalahan-kesalahan dan menjadi lantaran datangnya kebarokahan bagi Pak Jo dan Ibu-ibu yang menabrak," tulis akun @rudi.hermawan.

"tabrakane g ngerti min.. Pas lewat wis ambyar dagangane..," tulis akun @agus_zendhel.

"Pak Jo semoga selalu diberi kesehatan dan rejeki dari Allah. Amin," komentar akun @insaneustass mendoakan.

"Gatega liat nya beginian pengen bantu tp telat," tulis akun @awwynndaa dengan emoji menangis.

Baca Juga:Bantu Pengendara yang Kehabisan Bensin, Aksi Polisi di Jogja Ini Viral

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak