SuaraJogja.id - Beredar video sepasang kekasih bermesraan di atas motor sambil mengendarai kendaraan di jalan raya yang ramai. Asyik bercumbu, sepasang kekasih itu lantas terjatuh di trotoar karena hilang kendali.
Akun instagram @smart.gram membagikan video seorang wanita tengah menyetir kendaraan roda dua. Di belakangnya, duduk seorang pria dengan ukuran tubuh yang agak lebih besar.
Video ini diambil oleh seorang laki-laki pengguna jalan lainnya yang merasa risih dengan aksi sepasang kekasih itu. Meski jalanan nampak ramai, namun keduanya tetap asyik saling bercumbu.
Dalam komentarnya, pemilik video mengatakan bahwa mereka berdua sedang berciuman. Kondisi langit yang gelap karena hari sudah malam membuat tingkah sepasang kekasih itu tidak terlihat jelas.
Baca Juga:Biar Nyaman Wisata New Normal, DISPAR DIY Luncurkan Jogja Clean an Safe
Dari pantulan cahaya kendaraan lainnya, kepala pria itu nampak maju ke depan dari sisi kiri. Sementara kepala wanita yang menyetir kendaraan menghadap ke arah pria yang ia boncengkan.
Suasana di sekitar mereka, terlihat banyak kendaraan yang berlalu lalang, mulai dari kendaraan roda dua hingga roda empat. Selain itu, sekitar jalanan berupa pertokoan juga masih menunjukkan adanya aktifitas.
Keduanya terus melakukan aksi itu cukup lama, sambil tetap mengendarai sepeda motor mereka. Tiba-tiba saat hendak berbelok ke arah kiri, mereka berujung jatuh ke atas trotoar.
Wanita yang mengemudikan sepeda motor diduga hiang kendali. Ia kesulitan untuk membelokkan motornya tanpa melepaskan bibirnya dari bibir kekasihnya. Akhirnya mereka berdua jatuh tertimpa motor di atas trotoar jalan.
Pemilik video yang sejak tadi risih dengan kelakuan sepasang sejoli itu lantas merasa senang dan bahagia karena merasa akhirnya mereka mendapatkan balasan. Aksi keduanya itu dinilai tidak pantas dilakukan di depan umum, dan berbahaya bagi mereka dan pengguna jalan lainnya.
Baca Juga:Sudah Kantongi Identitas, Polisi Kejar Pelaku Penusukan di Burjo Seturan
Sejak diunggah Selasa (25/8/2020), video yang diambil di Jalan Suradireja, Purwakarta ini sudah disukai lebih dari 8000 pengguna Instagram. Serta ada 500 lebih komentar yang ditinggalkan warganet.
- 1
- 2