SuaraJogja.id - Akun Twitter @PenjahatGunung membagikan sebuah video TikTok milik akun @cakjuni. Dalam video tersebut, ia menjelaskan beberapa jenis pemuda yang biasa datang dalam kegiatan sinoman.
Menurut akun Abang Grep tersebut, ia menjelaskan Sinoman adalah kegiatan sekelompok anak muda yang membantu orang yang sedang mempunyai hajatan sebagai pelayan tamu.
Sinoman sendiri biasa terjadi di pedesaan. Alih-alih menggunakan jasa wedding organizer atau catering, biasanya orang desa memanfaatkan tetangganya untuk membantu pelaksanaan sebuah acara.
Biasanya, sinoman diisi oleh anak-anak muda yang tergabung dalam karang taruna. Mereka akan secara sukarela membantu memberikan pelayanan ketika ada tetangganya yang memiliki hajatan secara bergantian.
Baca Juga:Putuskan Dukungan di Masa Injury Time, Ini Alasan Gerindra Gunungkidul
Dalam video berdurasi 33 detik yang diunggah @PenjahatGunung, ada beberapa tipe pemuda yang mengikuti sinoman. Mulai yang sangat rajin melakukan banyak hal, hingga yang menjabat sesi kesejahteraan.
1. Anak baru yang masih canggung
Tipe pertama adalah sosok anak baru yang masih cangguh. Biasanya orang ini banyak tersenyum sambil mengangguk kepada setiap orang yang melihat atau melewatinya.
2. Si Rajin
Ini adalah sosok pemuda yang sangat rajin. Setiap kali diperintah untuk melakukan suatu hal biasanya akan langsung dilaksanakan. Biasanya, sosok ini juga yang paling lelah diantara lainnya.
Baca Juga:4 Parpol Koalisi Dukung Sutrisna-Ardi di Pilkada Gunungkidul 2020
3. Idaman Ukhty