Dagangan Dicuri, Pintu Toko Gentar di Pasar Caturtunggal Dirusak Pelaku

"Kebetulan saat pandemi ini saya lebih cepat menutup toko. Setelah itu toko saya tinggal, malah tertimpa sial seperti ini."

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana | Muhammad Ilham Baktora
Selasa, 20 Oktober 2020 | 08:25 WIB
Dagangan Dicuri, Pintu Toko Gentar di Pasar Caturtunggal Dirusak Pelaku
Ilustrasi pencurian. (Pixabay/Thedigitalway)

"Setelah kejadian itu, tetangga saya memberi tahu bahwa dia juga hampir kecurian. Engsel pintunya juga ada bekas congkelan tapi tidak sampai dibobol," jelas dia.

Atas insiden yang dialami, Gentar tak akan menyimpan rokok di dalam tokonya lagi. Pihaknya akan menambah keamanan agar pintu tak mudah dibobol.

"Sudah saya laporkan ke pihak berwenang atas insiden yang saya alami. Harapannya ini tidak terjadi lagi oleh pedagang lainnya, karena situasi seperti ini sangat rawan," jelas dia.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Depok Barat, Kompol Rachmadiwanto mengaku memang ada laporan atas kejadian tersebut. Dirinya masih menyelidiki lebih lanjut.

Baca Juga:Apes, Dua Remaja Dihajar Massa Setelah Kepergok Curi Motor

"Jika laporannya [dugaan pencurian] ada. Saat ini sedang kami selidiki dulu," ujar dia melalui pesan singkat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak