SuaraJogja.id - Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Forum Taaruf Indonesia (Fortais) Sewon dan ASMINDO KOMDA DIY menggelar acara foto preweeding unik. Berbeda dari biasanya, kegiatan pra-pernikahan ini dilakukan di antara pameran mebel yang diselenggarakan di Ambarrukmo Plaza (Amplaz).
Ketua Fortais Sewon RM Ryan Budi Nuryanto menyampaikan, meski sederhana, tetapi acara ini digelar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Kegiatan ini bertujuan untuk menyatukan tekad di tengah pandemi menggerakkan perekonomian UMKM di Indonesia, khususnya industri mebel dan kerajinan.
"Bersinergi dengan program pemerintah terhadap penanggulangan wabah virus corona [Covid-19] sekaligus dengan mengampanyekan program 3M dalam kehidupan tatanan baru," terang Ryan, Kamis (29/10/2020).
Kegiatan bertajuk 'Foto Pre Wedding Tematik Sumpah Pemuda' berlangsung di tengah pameran Saexpo ke-3 tahun di Ambarrukmo Plaza. Tema yang diangkat yakni, calon pengantin satukan tekad kampanye belanja produk Indonesia, turut didukung oleh MUA dan fotografer pernikahan.
Baca Juga:Sambut Maulid Nabi, Keraton Yogyakarta Gelar Grebeg Maulud Khusus Internal
Ryan menyebutkan, jika biasanya foto prewedding dilakukan di studio maupun alam, kali ini pihaknya menggelar pengambilan gambar yang tidak biasa, yakni di tengah pameran mebel Saexpo yang ketiga. Hal ini turut menjadi sesuatu yang tidak biasa di tengah-tengah pengunjung pameran.
Acara diawali dengan persiapan pasangan calon pengantin oleh MUA. Kemudian dilakukan kirab mengelilingi Ambarrukmo Plaza sambil mengampanyekan kebangkitan dan persatuan bangsa, juga membagikan masker serta ajakan untuk membeli produk Indonesia kepada para pengunjung dan wisatawan.
Sesekali pengantin juga mengambil foto di beberapa titik, sekaligus melewati jembatan penyebarangan orang (JPO) Ambaramarga, yang berada di depan Amplaz, menuju tempat pameran Saexpo di Hall Exhibition Ambarrukmo Plaza. Sebelum acara berlangsung, mereka juga mengucapkan ikrar Sumpah Pemuda bersama-sama.
"Sebelum dilakukan pemotretan oleh para fotografer diawali sambutan oleh Ketua Saexpo Bagus Prianto dan dibuka dengan bersama-sama mengucapkan ikrar Sumpah Pemuda," terang Ryan.
Tiga pasang calon pengantin yang mengikuti acara ini adalah Indi Najmutsaqib (28), warga Mertoyudan, Magelang, dengan Leny Rahmawati (27), warga Bogeman, Magelang; Est Tanto Nugroho (22), warga Sedayu, Bantul, dengan Dian Nitami (23), warga Kasihan, Bantul; serta Nabiilah Bilqi Firdaus (20), warga Purworejo, dengan Mohammad Arfiansyah (21), warga Kalimantan Timur.
Baca Juga:Sumpah Pemuda, Keraton Yogyakarta Luncurkan 16 Gending Gati
Selanjutnya, Ryan menyampaikan bahwa sensasi yang berbeda jelas dirasakan oleh para calon pengantin. Seperti pasangan Arfiansyah dan Nabiilah, mereka sepakat mengikuti kegiatan ini lantaran dinilai unik sekaligus untuk memperingati hari Sumpah Pemuda dalam menjalin ikatan cinta mereka.
Hal serupa turut dirasakan oleh peserta pameran bernama Sarah. Ia mengaku makin bersemangat untuk memasarkan produknya lantaran melihat sesuatu yang luar biasa di acara pameran.
Tidak hanya menunjukkan produknya, tetapi acara ini baginya juga bisa memupuk rasa nasionalisme.
"Acara ini digelar sebagai wujud kepedulian sosial dari pameran Saexpo dan ASMINDO Komda DIY bekerja sama dengan Fortais Indonesia untuk membahagiakan para calon pengantin bertepatan dengan momentum Sumpah Pemuda dengan suasana yang berbeda," tukas Ryan.
Ryan sendiri selalu menyambut dengan baik kerja sama yang terjalin karena dapat membantu sesama sekaligus mengobarkan kembali semangat untuk bangkit dan bersatu di tengah pandemi. Terlebih, semua kegiatan yang berlangsung tidak dipungut biaya sama sekali untuk calon pengantin.
Pameran Saexpo masih akan berlangsung mulai 27 Oktober hingga 1 November 2020 mendatang di Plaza Ambarrukmo. Dengan menampilkan banyak produk mebel dan kerajinan unggulan tren kekinian yang berkualitas ekspor dengan harga murah, ada banyak diskon dan hadiah menarik juga selama acara berlangsung.