SuaraJogja.id - Beredar video TikTok diduga miliki guru di sebuah sekolah. Melihat isi ruang kelasnya, warganet dibuat terkejut sekaligus terinspirasi oleh sosok seorang pria berusia 30 tahun di video itu. Sebagai penyandang tunagrahita, pria ini tetap semangat pergi ke sekolah menggunakan seragam.
Video tersebut banyak diunggah ulang oleh akun media sosial. Salah satunya oleh akun @tante_rempong_. Dalam video yang dibagikan, pemilik video ini menunjukkan isi ruang kelas 11 C, yang hanya terisi separuhnya saja.
Guru ini menyebutkan bahwa tidak semua siswanya datang demi menaati protokol kesehatan.
Ia juga memperkenalkan seorang pria bernama Busairi, yang sudah berusia 30 tahun. Ia adalah seorang penyandang tunagrahita, atau gangguan intelektual.
Baca Juga:Salut! Wanita Beri Kursi Prioritas pada Pria Tua saat Penumpang Lain Cuek
Hari itu, Busairi menunjukkan ponsel barunya. Sebelumnya ia tidak pernah memiliki alat komunikasi.
Guru ini menjelaskan, Busairi tidak lancar menulis dan tidak bisa menggunakan bahasa Indonesia, melainkan hanya bahasa daerah Aceh saja.
Sebenarnya, Busairi sudah tidak bisa sekolah, tetapi pria 30 tahun itu selalu ingin menggunakan seragam dan pergi ke sekolah, termasuk di hari Minggu.
Setiap pagi, Busairi selalu datang paling cepat dibandingkan teman-temannya. Selain seragam, Busairi juga selalu menggunakan peci dalam kehidupan sehari-hari.
Melalui video tersebut, guru sekolah luar biasa ini mengajak warganet untuk memiliki semangat sama seperti Busairi.
Baca Juga:DPR Minta Pemerintah Percepat Belajar Tatap Muka
Sejak diunggah pada Sabtu (27/2/2021), video Busairi, penyandang tunagrahita yang selalu semangat pergi ke sekolah ini, sudah disukai lebih dari 2.000 pengguna Instagram.
Ada puluhan komentar yang ikut ditinggalkan warganet. Banyak yang merasa bangga dengan semangat Busairi mencari ilmu.
Lihat semangat siswa SLB belajar di kelas DI SINI.
"Belajar itu tak mengenal umur, jangan malu," tulis akun @meihandari*****.
"Cowok bawa tepak pensil itu sesuatu banget," komentar akun @choir****.
"Salut sama guru-guru di sekolah luar biasa kalian luar biasa semangat terus," tanggapan akun @dianni****.
Sementara akun @irma_alma****** mengatakan, "Salut sama semangatnya, emang bener tidak ada kata terlambat untuk belajar."