SuaraJogja.id - Tak disangka oleh seorang perempuan pengguna TikTok bahwa laki-laki yang telah melamarnya ternyata berakhir menikahi perempuan lain.
Pengalaman pahit itu diceritakan melalui sebuah video TikTok oleh pengguna akun @yrsfera hingga kemudian viral dan diunggah ulang akun Instagram @lambe_turah, Rabu (14/4/2021).
Di video itu, @yrsfera membuka video dengan foto-foto momen bahagianya saat dilamar sang kekasih.
"3 Januari 2021 jadi wanita paling bahagia, hal yang diinginkan semua cewek. Dilamar tiba-tiba. Hal yang belum aku terpikirkan sebelumnya. Jadi wanita yang paling bahagia saat itu," tulis dia.
Baca Juga:Viral Bocah Nangis Pas Tarawih Gegara Ibu-ibu, Publik Berdebat Siapa Salah
Bukan itu saja, seluruh keluarga besar dari kedua belah pihak pun, kata @yrsfera, sudah bertemu, dekat, dan saling sayang.
Selain itu, tanggal pernikahan keduanya juga telah ditetapkan, yaitu pada 31 Mei 2021.
Makin mendekat ke hari pernikahan, pesta sudah dipersiapkan dengan matang sampai 80 persen.
"Tinggal nunggu hari H-nya. Bahkan aku udah buat bingkisan mahar sendiri," lanjut @yrsfera.
Namun, di tengah euforia menjelang pernikahan tersebut, @yrsfera justru tiba-tiba mendapat kabar mengejutkan dari orang tak dikenal.
Baca Juga:Bocah Menangis Sesenggukan Pulang Tarawih, Penyebabnya Bikin Geregetan
"Awalnya enggak percaya karena selama ini kami emang LDR. Aku juga udah percaya dia bukan orang yang kayak gitu," ungkapnya.
- 1
- 2