Fungsi Lembaga Sosial, Jenis-jenis dan Peranannya dalam Kehidupan Sehari-hari

Termasuk dalam lembaga sosial. Lembaga sosial mempunyai peranan dalam aktivitas ekonomi, sosial dan politik.

Pebriansyah Ariefana
Rabu, 01 Desember 2021 | 12:09 WIB
Fungsi Lembaga Sosial, Jenis-jenis dan Peranannya dalam Kehidupan Sehari-hari
Ilustrasi sekolah dibuka kembali / lembaga sosial / sekolah.[Unsplash/Taylor Wilcox]

SuaraJogja.id - Dalam hidup manusia perlu bersosialisasi dalam bentuk apa pun. Termasuk dalam lembaga sosial. Lembaga sosial mempunyai peranan dalam aktivitas ekonomi, sosial dan politik. Berikut fungsi lembaga sosial yang perlu Anda ketahui.

Dalam laman Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin (uin-antasari.ac.id), ada beberapa bentuk pengertian lembaga sosial.

Hoarton dan Hunt

lembaga sosial (institutation) bukanlah sebuah bangunan, bukan kumpulan dari sekelompok orang, dan bukan sebuah organisasi. Lembaga (institutations) adalah suatu system norma untuk mencapai suatu tujuan atau kegiatan yang oleh masyarakat dipandang penting atau secara formal, sekumpulan kebiasaan dan tata kelakuan yang berkisar pada suatu kegiatan pokok manusia.

Baca Juga:5 Fakta Parag Agrawal, CEO Baru Twitter yang Jarang Orang Ketahui

Koentjaraningkrat

Pranata sosial adalah suatu system tata kelakuan dan hubungan yang berpusat kepada akatifitas sosial untuk memenuhi kompleks-kompleks kebutuhan khusus dalam kehidupan
masyarakat.

Leopold Von Weise dan Becker

Lembaga sosial adalah jaringan proses hubungan antar manusia dan antar kelompok yang berfungsi memelihara hubungan itu beserta pola-polanya yang sesuai dengan minat kepentingan individu dan kelompoknya.

Dari semua itu bisa diartikan lebih luas jika lembaga sosial merupakan kelompok yang mempunyai nilai-nilai, norma, peraturan dan peranan dalam kelompok.

Baca Juga:Investree Conference 2021 Dukung Pemulihan Ekonomi Cepat dan Tangguh

Dalam ilmu sosial ada beberapa macam lembaga sosial yang perlu Anda ketahui. Berikut jenis lembaga sosial:

  • Lembaga Edukasi / Pendidikan
  • Lembaga Ekonomi
  • Lembaga Kebudayaan
  • Lembaga Keagamaan
  • Lembaga Politik
  • Lembaga Keluarga

Masing-masing mereka mempunyai fungsi dan peran. Berikut fungsi lembaga sosial Menurut Soerjono Soekanto:

  1. Memberikan pedoman pada anggota-anggota masyarakat, bagaimana mereka harus bersikap atau bertingkah laku dalam menghadapi masalah-masalah yang muncul atau berkembang di lingkungan masyarakat, termasuk yang menyangkut hubungan pemenuhan kebutuhan.
  2. Menjaga keutuhan masyarakat yang bersangkutan
  3. Memberikan pengarahan kepada masyarakat untuk mengadakan sistem pengendalian sosial, yaitu sistem pengawasan masyarakat terhadap anggota-anggotanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak