Rumah di Ngadiwinatan Terbakar, Hari Sunanto Alami Luka Bakar Pada Pelipis dan Lengan

Hari Sunanto pada saat kejadian berada di TKP dan mengalami luka bakar

Galih Priatmojo | Rahmat jiwandono
Jum'at, 11 Februari 2022 | 14:21 WIB
Rumah di Ngadiwinatan Terbakar, Hari Sunanto Alami Luka Bakar Pada Pelipis dan Lengan
Petugas pemadam kebakaran berupaya mematikan api di rumah warga, tepatnya di Kampung Ngadiwinatan RT 58 RW 12 No. 17 Jalan Bhayangkara, Kemantren Ngampilan, Kota Jogja pada Kamis (10/2/2022) sekitar pukul 18.45 WIB. (SuaraJogja.id/HO-Polresta Jogja)

SuaraJogja.id - Sebuah rumah mengalami kebakaran di Kampung Ngadiwinatan RT 58 RW 12 No. 17 Jalan Bhayangkara, Kemantren Ngampilan, Kota Jogja pada Kamis (10/2/2022) sekitar pukul 18.45 WIB. Diketahui rumah tersebut milik Tri Wirayuwat asal Banjar Baru, Kalimantan Selatan.

Kronologi kejadian berawal ketika salah satu penghuni rumah yakni Hari Sunarto (54) yang saat itu sedang tidur di kamar tiba-tiba terbangun karena  mencium adanya bau asap. Kemudian ia melihat adanya api yang berasal dari ruang tempat parkir sepeda motor.

"Karena api sudah besar dan adanya kepulan asap selanjutnya dia berusaha menyelamatkan diri dan langsung keluar dari rumah," kata Kasubag Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja, Jumat (11/2/2022).

Selanjutnya Hari melarikan diri keluar rumah. Lantas ada warga sekitar yang  mengetahui jika ada api menyala besar di dalam rumah itu. 

Baca Juga:ARTOTEL Suites Bianti Yogyakarta Raih Penghargaan Traveller Review Awards 2022, Bukti Komitmen Kepada Para Tamu

"Selanjutnya dia melaporkan ke orang orang yang berada di sekitar rumah tersebut dan melaporkannya ke dinas pemadam kebakaran," terangnya.

Perihal penyebab kebakaran, katanya, sampai saat ini masih dalam penyelidikan.

"Penyebab kebakaran masih ditangani oleh Bagian Identifikasi Polresta Jogja," jelas dia.

Adapun kerugian yang diderita oleh korban antara lain satu unit sepeda motor Honda CB 150 R dengan nomor polisi AB 5049 GA, satu unit TV Polytron, dua unit HP merek Oppo dan Andromax, perangkat Komunikasi Radio ORARI (Reg dan HT). Sedangkan isi rumah yang dilalap si jago merah meliputi tempat tidur, sepeda, barang pecah belah, almari pakaian, meja, dan kursi.
                 
"Kerugian materiil keseluruhan belum dapat ditaksir," katanya.

Selain itu, diketahui bahwa Hari Sunanto pada saat kejadian berada di TKP dan mengalami luka bakar pada pelipis dan lengan kanan. Kini korban sedang dirawat di rumah sakit.

Baca Juga:Antisipasi Penularan COVID-19, Penumpang KRL Yogyakarta-Solo Diimbau Tak Melakukan Komunikasi di dalam Kereta

"Korban sudah berobat jalan di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Kota Jogja," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak