Pura-pura Cek Bensin Motornya, Aksi Jambret Terekam CCTV ini Bikin Geram

Video detik-detik aksi penjambretan handphone di jalan sepi mendadak viral di media sosial. Aksi penjambretan yang dilakukan oleh seorang pria itu terekam kamera pengawas.

Muhammad Ilham Baktora
Sabtu, 28 Mei 2022 | 11:10 WIB
Pura-pura Cek Bensin Motornya, Aksi Jambret Terekam CCTV ini Bikin Geram
Tangkapan layar detik-detik aksi penjambretan sebuah handphone terekam kamera CCTV di Padang, Sumatera Barat pada Minggu (15/5/2022). (Instagram / @fakta.indo)

Hingga berita ini ditulis unggahan video yang merekan aksi penjambretan handpone seorang wanita tersebut telah dintonton sebanyak 656 ribu kali, disukai sebanyak 27,4 ribu kali dan dikomentari sebanyak 536 kali.

Video tersebut pun turut di komentari oleh warganet. Warganet mengimbau agar kita tetap waspada dan lebih berhati-hati ketika menggunakan handphone di tempat umum.

"Pelajaran nih buat kita-kita, sering sekali terlalu asik dengan handphone, kewaspadaan terabaikan, peluang banget buat niat jahat," tulis @flonyaola.

"Noted: main hape jangan lalai dengan keadaan sekitar," tulis @bonekamurah.

Baca Juga:Setor Tumpukan Uang di Bank, Aksi Bapak sambil Lempar Plastik ke Pegawai Ini Bikin Geram

"Gue kalo ada orang yang berent tiba-tiba gitu mah langusung negjauh, ini mah anteng-anteng aja kaya santuy banget. Semoga mbaknya dapet rejeki lebih besar lagi," tulis @yoppiabizar.

"Pelajaran buat yang diambil hp nya, jangan terlalu fokus sama hp," tulis @shg_gw25.

Adapun warganet yang membagikan tips agar dapat mengantisipasi kejadian serupa.

"Salah satu teknik mengantisipasi hape nggak di cokok jambret pas posisi kita lagi di pinggir jalan nunggu angkot atau sedang melipir seperti ibu yang ada di video itu adalah cara pegang hapenya usahakan tangan kiri posisi nya megang diatas body ponselnya jangan disamping ponsel, karena tangan jadi nggak bisa nahan kalo hape mau dijambret," tulis @henbroker_rumahjualbsd.

Adapun berdasarkan informasi lebih lanjut, pelaku saat ini telah diamankan oleh pihak kepolisian setempat.

Baca Juga:Iring-iringan Mobil Bupati Tak Mau Ngalah, Malah Salip Ambulance Bikin Geram Warganet: Kacau Memang Pejabat

Tonton videonya di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak