Setelah peristiwa nahas tersebut, tampak warga sekitar mulai berdatangan untuk menolong ibu-ibu itu dan sejumlah anak SMP tersebut.
Sejumlah warga tampak membantu korban dan memindahkan sepeda motor dari tengah ke sisi jalan.
Berdasarkan Informasi yang didapat, setelah kecelakaan tersebut, dua orang dilarikan ke Rumah Sakit Pertamina Balikpapan.
"Dua orang korban dirujuk ke RS Pertamina Balikpapan," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Baca Juga:Bandingkan Jualan Martabak Lebih Baik Dibanding Lanjutkan Jadi PNS, Akun TikTok Ini Dihujat Warganet
Adapun informasi yang diperoleh dari komentar salah satu warganet menyebutkan, korban meninggal seorang bayi yang merupakan anak dari ibu tersebut.
"Meninggal dunia bayinya, sudah dikonfirmasi," tulis @evie_ririsaja.
Atas video itu, beragam komentar diberikan warganet. Adapun sejumlah warganet mengecam aksi sejumlah siswa SMP tersebut, lantaran kebut-kebutan di jalan raya terlebih mereka tidak menggunakan helm.
"Pentingnya memakai helm ketika berkendara dengan sepeda motor," tulis @hilarionmonas.
"Kasihlah motor kepada anak kalau sudah waktunya. Nganter anak sekolah berat? kecelakaan lebih berat," tulis @aswin_ady.
"Pelajaran berharga, anak SMP jangan dikasih motor dulu," tulis @paykan.pay.