Verrell Bramasta Pamer Foto Dicium Cowok, Netizen: Waduh Gawat

Siapa nih cowok yang cium Verrell Bramasta sampai bikin netizen curiga.

Muhammad Ilham Baktora
Rabu, 08 Juni 2022 | 21:05 WIB
Verrell Bramasta Pamer Foto Dicium Cowok, Netizen: Waduh Gawat
Potret Verrel Bramasta dicium oleh chef asal Dubai, Burak Özdemir. (Instagram/@bramastavrl)

SuaraJogja.id - Verrell Bramasta mendadak jadi gunjingan netizen di kolom postingan terbarunya pada Rabu (8/6/2022). Aktor 25 tahun itu mengunggah fotonya yang akrab dengan seorang chef ternama di Dubai, Burak Ozdemir.

Verrell menunjukkan perbandingan momen saat pipinya dicium oleh sang chef saat ini dengan tiga tahun lalu. Menurutnya tak ada yang berubah dari koki terbaik di dunia versinya.

Di postingan itu, Verrell juga menunjukkan persembahan hidangan spesial dari sang chef untuknya. Yakni berupa roti panjang yang ada tulisan namanya.

"Makan malam yang luar biasa oleh salah satu koki terbaik di dunia. Lihat posting terakhir untuk pertunjukan khusus. Malam yang indah! @cznburak," ungkapnya.

Namun siapa sangka kalau netizen justru menyoroti potret akrab Verrell dengan sang chef. Terutama momen Verrell dicium chef itu.

Mereka jadi berkomentar yang tidak-tidak dan mengkhawatirkan mantan pacar Natasha Wilona ini.

"Ihh kok gitu," komentar netizen. "Waduh gawat," komentar netizen lainnya.

"Agak gimana gitu ya lihatnya," timpal lainnya. "Semakin mengkhawatirkan ya," tambah lainnya.

Beberapa netizen membela Verrell Bramasta kalau dicium adalah bagian dari tradisi bukan penyimpangan.

"Tanda sayang itu, bismillah view story bisa 1.000 aamiin," komentar netizen lainnya.

"Kebudayaan orang arab memang gituu, itu bukan nandakan orang kiss gtuh gay/lgbt, cewek sama cewek aja sering kiss apakah bisa di katakan lesbiann?? Jadi positif thinking aja," bela lainnya.

Kontributor : Tinwarotul Fatonah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak