SuaraJogja.id - Pandemi Covid-19 membuat orang-orang harus menunda acara resepsi pernikahan mereka. Sampai akhirnya ada yang baru menggelar resepsi ketika mereka sudah menikah setahun lebih, bahkan ketika mereka telah dikaruniai momongan.
Menggelar resepsi pernikahan, adalah salah satu momen impian para pasangan pengantin. Pasalnya seperti raja dan ratu, mereka akan memakai pakaian yang indah dan mendapatkan banyak ucapan selamat dari tamu undangan di atas pelaminan.
Sayangnya pandemi Covid-19, membuat banyak pasangan pengantin yang tidak bisa menggelar resepsi pernikahan. Mereka akhirnya hanya dapat melangsungkan pernikahan dengan tamu yang terbatas.
Namun, saat pandemi Covid-19 mereda dan resepsi pernikahan diizinkan untuk digelar, akhirnya banyak yang baru menggelar resepsi pernikahan di tahun ini. Salah satunya pasangan yang video pernikahan mereka viral di Instagram.
Sepintas video pernikahan yang diposting oleh akun Instagram @fauziahfatma ini tidak berbeda dengan pernikahan lainnya. Hanya saja, saat dilihat lebih jeli ternyata kedua pengantin itu membawa anaknya ke pelaminan.
Jadi setelah resmi menikah di masa pandemi, mereka cepat dikaruniai anak sehingga mereka turut membawa anak ke pelaminan. Sebuah pemandangan yang unik, dan membuat acara pernikahan semakin meriah karena pengantin telah memiliki buah hati ketika menggelar resepsi.
Apalagi sang anak dilibatkan dalam berbagai acara resepsi seperti saat kirab, dari depan pintu gedung menuju pelaminan. Serta sesi foto keluarga di atas pelaminan.
Bahkan sambil menyambut tamu yang datang, pasangan itu masih menyempatkan diri untuk bergantian menggendong anaknya, agar tidak bosan dan menangis.
“Efek kelamaan pandemi. Resepsi bawa baby ke pelaminan,” tulis akun tersebut.
Video pasangan pengantin yang membawa anak saat resepsi pernikahan ini viral. Banyak yang menilai anak itu beruntung karena bisa menghadiri pernikahan orang tuanya.
“Adeknya pasti bangga diajak foto nikahan orang tuanya. Gak kayak anak-anakku yang protes kenapa gak diajak foto pas aku nikah wkwkw,” canda warganet.
“Pasti anaknya senang karena diundang di acara pernikahan orang tuanya,” tutur warganet.
“The real nikah ngundang anak hehehe,” ucap warganet.
“Wah bisa jadi referensi nih pas resepsi entar,” ungkap warganet.
Potret pernikahan yang membawa anak ini mendapatkan 142.705 likes dan beragam komentar dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini