Viral Keributan Antarfakultas Pecah di Kampus UII, Timnas Singapura U-16 Batal Gelar Latihan

Keributan diduga melibatkan mahasiswa fakultas Hukum dengan fakultas teknik UII

Galih Priatmojo
Selasa, 02 Agustus 2022 | 11:48 WIB
Viral Keributan Antarfakultas Pecah di Kampus UII, Timnas Singapura U-16 Batal Gelar Latihan
keributan di UII membuat latihan timnas singapura U-16 dibatalkan. [jogja_uncover / twitter]

SuaraJogja.id - Sebuah video keributan di areal kampus UII viral di media sosial. Akibat keributan tersebut dikabarkan latihan Timnas Singapura U-16 batal digelar.

Dikutip dari akun Twitter @Jogja_Uncover tampak sebuah video suasana di areal kampus UII. Terlihat sejumlah orang berlarian disertai teriakan. Sementara lainnya tampak memanjat taman yang terletak di kawasan itu.

Terdengar dari narasi yang disampaikan dalam video itu, bahwa telah terjadi keributan di areal kampus UII antara mahasiswa fakultas hukum dan teknik.

"Pie ki ndor, anak hukum sama anak teknik di dalam areal kampus terjadi keributan dan disaksikan Timnas dari Singapura U-16," ucapnya, Selasa (2/8/2022).

Baca Juga:Hasil Piala AFF U-16: Thailand Tundukkan Brunei 5-0 di Maguwoharjo

Lebih lanjut dalam video itu juga disertakan narasi bahwa keributan antarfakultas di UII tersebut mengakibatkan Timnas Singapura U-16 batal latihan.

Timnas Singapura U-16 sendiri sedianya akan menjalani latihan pamungkas jelang menghadapi Timnas Indonesia U-16 pada lanjutan laga grup A Piala AFF U-16 yang akan dihelat di Stadion Maguwoharjo.

Sementara, hingga berita ini diturunkan penyebab keributan urung diketahui. Tim dari SuaraJogja saat ini tengah meminta informasi lebih lanjut mengenai kejadian keributan di areal kampus UII tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini