Ratusan Jadah Tempe Ludes Dinikmati Wisatawan pada Gelaran Budaya HUT RI di Kaliurang

animo masyarakat dari perwakilan komunitas-komunitas pelaku pariwisata di lereng Merapi antusias mengikuti rangkaian peringatan HUT Ke-77 Republik Indonesia.

Galih Priatmojo
Rabu, 17 Agustus 2022 | 20:19 WIB
Ratusan Jadah Tempe Ludes Dinikmati Wisatawan pada Gelaran Budaya HUT RI di Kaliurang
Gelar Budaya yang digelar pelaku wisata Kaliurang Sleman dalam rangka memeriahkan perayaan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI di destinasi Nawang Jagad Kaliurang Barat, Rabu (17/8/2022). ANTARA/HO-Dinas Pariwisata Sleman

SuaraJogja.id - Ratusan makanan khas destinasi wisata Kaliurang, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta ludes dinikmati wisatawan yang hadir dan memeriahkan Gelar Budaya Pelaku Wisata Kaliurang dalam rangka memeriahkan perayaan HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, Rabu.

Pada kegiatan yang berlangsung di destinasi Nawang Jagad Kaliurang tersebut, komunitas Sentra Jadah Tempe Kaliurang membagikan ratusan jadah tempe secara gratis untuk dinikmati wisatawan.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman Suparmono mengatakan animo masyarakat dari perwakilan komunitas-komunitas pelaku pariwisata di lereng Merapi antusias mengikuti rangkaian peringatan HUT Ke-77 Republik Indonesia.

"Terlihat dari peserta upacara yang hadir dengan memakai baju daerah beragam provinsi dari daerah Sumatra sampai Papua mewarnai kekhidmatan upacara bendera yang diselenggarakan di destinasi wisata Nawang Jagad Kaliurang Barat," katanya.

Baca Juga:Penggunaannya Dilarang di Malioboro, Wisatawan Kaliurang Ingin Otopet Disediakan Jalur Khusus

Dalam upacara bendera tersebut petugas-petugas mulai dari komandan upacara sampai dengan paduan suara semua dari masyarakat lingkup kawasan wisata Kaliurang.

Dinas Pariwisata Sleman dan pelaku pariwisata memanfaatkan momentum peringatan HUT RI untuk lebih mempererat kerja sama antarpelaku dan komunitas, untuk memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan.

"Kita juga ingin, kegiatan ini dapat mempercepat pemulihan sektor wisata di Sleman," katanya.

Pada kesempatan tersebut, komunitas-komunitas pelaku pariwisata menyediakan hadiah untuk 20 peserta upacara yang terbaik dalam memakai pakaian daerah dan juga pakaian yang menarik dengan diberikan hadiah masing-masing sebesar Rp200.000.

Sebagai penutup kegiatan di Nawang Jagad dilaksanakan flashmob Tari Badui oleh seluruh peserta upacara dan wisatawan yang dipandu kolaborasi dari Sanggar Tari Krincing Manis Jaban Tridadi, Sleman dan Sanggar Sekar Jayashree Balangan Karangpakis, Wukirsari ,Cangkringan.

Baca Juga:Terlibat Prostitusi Online, Empat Muncikari Diringkus Usai Beraksi di Jalan Kaliurang

"Kehebohan juga terasa saat digelarnya kembali flash mob Tari Badui di Tlogo Putri Kaliurang yang diikuti juga oleh wisatawan serta penampilan Band Rebo Ngeslow Kaliurang," katanya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak