SuaraJogja.id - Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Bantul, kali ini api membakar gudang dispenser PT YIPU Teknologi Alami yang berada di Dusun Modalan RT 02, Banguntapan, Bantul pada Rabu (21/9/2022) sekitar pukul 15.30 WIB.
Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Bantul Aka Luk Luk Firmansyah menjelaskan, kebakaran berasal dari percikan api las listrik yang sedang digunakan oleh salah satu karyawan.
"Penyebab kejadian tersebut saat karyawan sedang melakukan pengelasan untuk pemasangan bordes dengan las listrik," katanya, Rabu sore.
Percikan api tersebut, kata Aka Luk Luk, mengenai karton wadah dispenser. Dengan cepat api merambat ke dispenser yang lainnya.
Melihat api sudah menyebar dan semakin membesar kemudian salah satu karyawan melaporkan peristiwa tersebut ke BPBD Bantul. Menerima laporan tersebut selanjutnya Pusdalops mengirim petugas beserta armada dari Pos 2 Banguntapan, Pos 6 Piyungan, Pos 1 Kasihan dan Tim Reaksi Cepat untuk melakukan pemadaman dan pendataan.
"Pemadaman dilakukan BPBD Bantul, Damkar Kota Yogyakarta, Damkar UGM, PMI Bantul, Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Banguntapan dan Baturetno, Polsek Banguntapan, Public Safety Center (PSC) Kota Yogyakarta, dibantu relawan dan warga," bebernya.
Setelah dilakukan penanganan, api berhasil dipadamkan oleh para petugas yang terlibat pada pukul 17.00 WIB.
Akibat peristiwa ini salah satu karyawan mengalami luka bakar ringan di tangan kiri. Sementara untuk kerugian material ditaksir mencapai Rp2 miliar.
Baca Juga:Pengemudi Mobil Brio Tabrak 10 Sepeda Motor di Bantul Jadi Tersangka