SuaraJogja.id - Menolong tidak hanya untuk sesama manusia, tetapi juga kepada semua makhluk hidup seperti hewan dan tumbuhan.
Sama seperti yang dilakukan perempuan satu ini yang aksinya dipuji warganet karena menolong anjing yang terjepit di bebatuan.
Dalam video yang diunggah akun @dkiinfo di media sosial Instagram ini terlihat seorang perempuan menceritakan pengalamannya saat tengah mengendarai sepeda motor.
Terlihat dalam video tersebut, seorang perempuan mendengarkan suara anak anjing saat berkendara. Mendengar hal tersebut, perempuan ini menghentikan kendaraannya di tempat dirinya mendengar suara anjing tersebut.
Saat meyakinkan temannya, dirinya lantas turun dari kendaraan dan membongkar batuan yang menjadi pembatas jalan.
"Pas jalan pulang dari tempat kerja kok dengar macam anak anjing menangis, eh betul dong putar balik anak anjingnya ada terkubur," tulis pengunggah video tersebut, dikutip Rabu (28/9/2022).
Sambil mengenakan helm, perempuan tersebut duduk jongkok dan membongkar batuan di pinggir jalan.
Dengan cepat, perempuan tersebut membongkar dan mencari arah suara anak anjing tersebut. Sesaat membongkar bebatuan yang menjadi pembatas jalan terlihat kepala anak anjing berwarna hitam bergerak-gerak.
Melihat hal tersebut, perempuan ini mengangkat anak anjing tersebut dan membersihkan anjing mungil tersebut.
Baca Juga:Salut! Kurir Paket Ini Bantu Pelanggan yang Hampir Tertipu Beli HP Online
Tak hanya itu, terlihat perempuan tersebut membawanya ke rumah yang ada di sekitar sana untuk membersihkan anjing tersebut.
- 1
- 2