Feni Rose Kritik Menteri Nadiem Makarim terkait Kewajiban Memakai Baju Adat saat Sekolah, Warganet Sepakat

Bukan tanpa alasan, aturan baru seragam sekolah ini bertujuan untuk meningkatkan kesetaraan di kalangan siswa.

Muhammad Ilham Baktora
Rabu, 12 Oktober 2022 | 21:06 WIB
Feni Rose Kritik Menteri Nadiem Makarim terkait Kewajiban Memakai Baju Adat saat Sekolah, Warganet Sepakat
Momen Liburan Feni Rose di Turki (Instagram/@fenirose)

SuaraJogja.id - Host Feni Rose mengunggah cuitannya yang tak setuju dengan ide dari Mendikbudristek, Nadiem Makarim terkait kewajiban memakai pakaian adat di sekolah. Menurut Feni Rose lebih penting diajarkan di sekolah terkait pengajaran nasionalisme atau korupsi itu dosa.

"Mas mentri ini sudah riset blom ya? Kendala anak didik di sekolah itu apa aja, masih disuruh mikir baju adat. Nasionalisme itu harusnya diajarin: korupsi itu dosa jgn cengengesan kl ketangkep!" tulisnya di akun @FeniRose_, Selasa (11/10/2022) malam.

Menurut Feni Rose, Mendikbudristek Nadiem belum melakukan riset selama ini karena dianggap tidak memiliki prioritas yang perlu dilakukan terhadap anak didik. Untuk itu, ia justru merasa kurang setuju jika anak didik diwajibkan memikirkan baju adat.

Warganet pun ikut berkomentar terhadap cuitan kritik Feni Rose terhadap keputusan pemakaian baju adat di sekolah. Salah satunya warganet bernama Mukmin yang sepakat dengan pemikiran Feni Rose.

Baca Juga:Singgung Indonesia Lewat Kasus Pejabat Jepang, Bintang Emon Trending di Twitter

"Ya Allah, pakaian adat dikampungku hanya dipake disaat pernikahan dan acara seremonial lain. Selain berat, ribet, harganya juga sangat mahal. Kasihan sekali orangtua murid. Ngak kebayang repotnya. Trus yg di Papua, apa hrs pake koteka kesekolah?" tulisnya.

"Mas menteri, yang seharusnya ditingkatkan itu kualitas pendidikan bukan hal yg aneh-aneh. Apa nggak malu, Indonesia berada di peringkat ke 130 dari seluruh bangsa-bangsa di dunia dengan tingkat IQ rata-rata hanya 78," tulis Budi.

Warganet bernama Tani juga mengungkapkan banyak kendala jika keputusan memakai baju adat diterapkan di sekolah, terutama biaya.

"Ditempat saya, waktu karnaval 17-an, anak2 disuruh pakai baju adat. Bnyak wali murid mengeluh tdk mampu beli. Untung pihak skolahnya bijak. Yg mmpu beli silakan, yg gk mampu silakan sewa. Klu beli sm sewa gak mampu, silakan pakai seragam apa saja. Barulah wali muridnya pda tenang," tulisnya.

Warganet bernama Dian Gara pun menduga Mendikbudristek Nadiem Makarim belum pernah datang ke pedalaman. Menurutnya, jangankan baju adat, seragam lusuh pun terus dipakai karena tidak mampu beli.

Baca Juga:Deddy Corbuzier Sentil Target Jokowi dalam Penggunaan Kendaraan Listrik: Harganya Harus Murah Dulu

"Saya kok yakin menteri satu ini ga pernah jalan-jalan di pedalaman. Menemui sekolah-sekolah yang rusak, yang jangankan ada internet, lantainya masih tanah, atapnya masih kasut. Belum lagi sekolah-sekolah yang atapnya rusak belum ada perbaikan. Pake sepatu dah bolong-bolong, seragam lusuh dipakai setiap hari," tulisnya.

Sebelumnya Nadiem Makarim mewajibkan penggunaan seragam sekolah dengan pakaian adat masing-masing siswa. Hal itu tertuang dalam peraturan terbaru lewat Permendikbudristek Nomor 50 Tahun 2022 mengatur tiga jenis seragam yang wajib dikenakan siswa, yakni seragam nasional, seragam pramuka, serta pakaian adat.

Bukan tanpa alasan, aturan baru seragam sekolah ini bertujuan untuk meningkatkan kesetaraan di kalangan siswa, sehingga tidak lagi memerhatikan latar belakang sosial ekonomi orang tua atau wali.

Baca cuitanya di sini.

Kontributor : Ismoyo Sedjati

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak