Lesti Kejora Ramai Dikabarkan akan Hengkang dari Indosiar, Begini Tanggapan Harsiwi

Keputusan tersebut sontak membuat warganet berspekulasi bahwa Lesti Kejora akan segera menyusul suaminya, Rizky Billar, untuk diboikot dari Indosiar.

Galih Priatmojo
Jum'at, 09 Desember 2022 | 10:47 WIB
Lesti Kejora Ramai Dikabarkan akan Hengkang dari Indosiar, Begini Tanggapan Harsiwi
Lesti Kejora [Instagram]

SuaraJogja.id - Usai prahara Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dialaminya, Lesti Kejora memang memutuskan untuk beristirahat dari dunia pertelevisian Tanah Air. Hal itu pun termasuk di panggung Indosiar yang telah membesarkan namanya.

Keputusan tersebut sontak membuat warganet berspekulasi bahwa Lesti Kejora akan segera menyusul suaminya, Rizky Billar, untuk diboikot dari Indosiar. Namun, hal itu dibantah tegas oleh Directur Program dan Produksi Indosiar, Harsiwi Achmad.

Menurutnya, Lesti Kejora tak pernah dibatasi ataupun diboikot dari Indosiar. Namun, secara pribadi Lesti sendiri masih membatasi dirinya dari dunia pertelevisian. Pasalnya, ibunda Abang L itu masih ingin fokus dengan keluarga kecilnya.

Apalagi, Harsiwi Achmad pun menyadari bahwa Lesti Kejora sendiri memang lahir dari Indosiar sebelum akhirnya diterima di dunia entertainment.

Baca Juga:Hidung Lesti Kejora Lebih Mancung, Operasi Plastik?

“Nggak, nggak ada pembatasan. Tapi kan memang Dedek lahir dari Indosiar. Nah, insyaAllah, Dedek juga harus nanti pasti tampil meskipun Dedek kan pasti nanti ada kesibukan dengan keluarganya gitu,” ujar Harsiwi Achmad, dikutip dari unggahan TikTok @Duniamusik, Jumat (9/12/2022).

Namun, baginya, meskipun saat ini Lesti Kejora tak hadir lagi menjadi juri di DA 5, akan tetapi masih banyak kesempatan lain seperti Lida dan juga DA Asia. Menurutnya, Lesti bisa tetap membina rumah tangganya sembari kembali bekerja.

“Tapi menurut saya sih, masih bisa ya. Kan banyak artis yang juga sudah berkeluarga tetap bisa tampil dengan baik dan dengan maksimal,” ungkapnya.

“Nanti kita sama Dedek ya setiap acara-acara Indosiar, apalagi acara-acara besar maupun konser-konser pastinya Dedek harus ada juri-juri ya, nanti juri di Liga, kemudian nanti DA Asia, nanti Dedek juga harus ada,” tandasnya.

Kontributor: Dinna Lailiyah

Baca Juga:Rizky Billar Jawab Tantangan Jefri Nichol Bertanding Tinju, Kapan Nih ?

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak