SuaraJogja.id - Stevan Pasaribu, penyanyi yang dikenal berkat single berjudul "Belum Siap Kehilangan", kini kembali dengan single bertajuk "Cinta Tlah Terlambat" pada Februari 2023 lalu. Melalui suaranya yang khas, Stevan Pasaribu bersama dengan karyanya bisa diterima dengan baik oleh masyarakat. Terlihat dari lagu yang bertajuk "Belum Siap Kehilangan" sudah mengumpulkan lebih dari 35 juta viewers di kanal YouTube.
Untuk sampai di titik saat ini, perjalanan Stevan Pasaribu tidaklah mudah. Penyanyi solo yang merintis karier sebagai sebagai penyanyi cover ini memiliki beragam pengalaman tak mengenakan. Apa saja? Berikut rangkuman perjalannya.
Kala berkunjung ke kantor Suara Jogja pada Kamis (13/4/2023) kemarin, Stevan Pasaribu membagikan secara singkat perjalanan kariernya hingga mampu mencapai label musik.
Perjalanan berawal dari keuletannya dalam mencoba mengcover lagu. Dibarengi ciri khas yang dimiliki oleh Stevan Pasaribu, ia akhirnya mampu membawa dirinya ke panggung yang lebih besar.
Baca Juga:Shakira Jasmine Bongkar Rahasia Dapur Lagunya hingga Ambisi Menembus Label Korea
"Awalnya aku merantau kuliah di Jakarta terus aku coba-coba buat cover lagu. Sempet ada beberapa video yang viral juga karena aku nyanyi menggabungkan Bahasa Jawa dan Bahasa Indonesia, malah sama Bahasa Batak juga. Dari situ berkembang jadi masyarakat tau Stevan siapa, kemudian aku masuk label dan mengeluarkan lagu 'Belum Siap Kehilangan'," kata Stevan Pasaribu.
Ternyata, perjalan yang ditempuh menemui banyak berbagai pengalaman yang kurang mengenakan. Salah satunya, ia pernah tidak dibayar saat bermusik.
"Pengalaman kurang mengenakan itu banyak, namanya proses pasti nggak mengenakan. Dulu aku ikut band waktu kuliah, selama di band gak pernah di bayar," ujar Stevan.
Hal tersebut ternyata membuat Stevan mampu lebih dewasa dalam menyikapi segala hal. "Menurut aku, itu aku jadiin pengalaman dan pembelajaran dan membentuk karakter aku agar menjadi lebih dewasa," tambahnya.
Bicara soal cover lagu dan royalti, penyanyi berdarah Batak ini tak keberatan jika lagunya dinyanyikan orang lain. Bahkan, pria 27 tahun itu tidak menuntut royalti apapun kepada kalangan penyanyi cover.
"Aku berangkat dari penyanyi cover, jadi aku tahu gimana perjuangan para penyanyi cover. Aku nggak pernah mempermasalahkan siapapun yang mau cover lagu aku," ujar Stevan.
- 1
- 2