SuaraJogja.id - Sebanyak 17 BPD dianugerahi penghargaan Top BUMD 2023 oleh Majalah Infobank. Penghargaan diberikan pada ajang Infobank Top BUMD 2023 di Hotel Royal Ambarrukmo, Yogyakarta, Kamis (11/5/2023).
Hadir menyaksikan pemberian penghargaan antara lain Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwana X, Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji, Kepala PPATK Ivan Yustiavandana, Kepala Eksekutif Pengawas PerbankanOJK Dian Ediana Rae, Ketua Umum Asbanda Supriyatno, dan sejumlah pejabat lainnya.
Ke-17 BPD (Bank Pembangunan Daerah) ini merupakan bagian dari 65 Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) sektor keuangan yang berhasil meraih penghargaan Top BUMD 2023 dari Majalah Infobank.
Penghargaan Top BUMD 2023 diberikan berdasarkan rating BPD, BPR, dan BPRS yang dilakukan oleh Biro Riset Infobank pada kinerja keuangan tahun 2021 dan 2022(perSeptember).
Baca Juga:PNM Raih Penghargaan dalam Ajang 12th Infobank Digital Brand Award 2023
Beberapa kriteria penilaian yang digunakan Biro Riset Infobank untuk mengukur kinerja BUMD sektor keuangan tersebut antara lain aspek efisiensi dan pertumbuhan, selain penilaian pada aspek profil risiko, good corporate governance (GCG), rentabilitas, danpermodalan.
"Kami mengucapkan selamat atas penghargaan yang diraih oleh 17 BPD. Semogapenghargaan ini menjadi pemacu untuk berprestasi lebih baik lagi," ujar Chairman Infobank Media Group, Eko B. Supriyanto dalam kata sambutannya.
Ke-17 BPD peraih penghargaan "Top BUMD 2023" terdiri dari 16 BPD peraihpredikat"The Best BPD" dan 1 BPD peraih "Special Award".
Ke-16 BPD peraih "The Best BPD" adalah sebagai berikut:
1. Bank BJB
Baca Juga:Bank BJB Sabet 8 Penghargaan di 12th Infobank Digital Brand Recognition 2023
2. Bank Jateng