Momen Gusti Bendara Joget bareng Penonton saat Ndarboy Genk Manggung: Ningrat Rasa Rakyat

Anak bungsu Sri Sultan tersebut ditemani Gusti Hemas yakni ibundanya.

Muhammad Ilham Baktora
Minggu, 04 Juni 2023 | 17:00 WIB
Momen Gusti Bendara Joget bareng Penonton saat Ndarboy Genk Manggung: Ningrat Rasa Rakyat
GKR Bendara saat ikut berjoget dengan penonton lain ketika Ndarboy Genk tampil di acara talkshow di wilayah Bantul, Jumat (2/6/2023). (Instagram/@undercover.id)

SuaraJogja.id - Anak Sri Sultan Hamengku Buwono X, Gusti Kanjeng Ratu Bendara terciduk tengah berjoget bersama penonton saat Ndarboy Genk tampil di sebuah acara di Jogja.

Kegiatan berbentuk talkshow bertajuk Pemuda Berkarakter Pancasila dalam Dunia Digital tersebut digelar di Lapangan Timbulharjo, Sewon, Bantul, DIY, Jumat (2/6/2023) kemarin.

Melansir dari Instagram, @undercover.id, Minggu (4/6/2023), momen Gusti Bendara terciduk tengah berjoget itu berada di pinggir barisan penonton. Gusti Bendara tampak mengenakan pakaian biru menikmati alunan musik yang dinyanyikan Ndarboy Genk.

"Matur suwun kagem Gusti Kanjeng Ratu Hemas, lan Gusti Kanjeng Ratu Bendara, sampun nyengkuyung karya-karya sederhana kulo," tulis narasi di dalam video.

Baca Juga:Sambangi Bantul, Jokowi Resmikan Jembatan Kretek II Sepanjang 2,6 Km

Gusti Bendara memang tak sendiri. Anak bungsu Sri Sultan tersebut ditemani Gusti Hemas yakni ibundanya.

Momen Gusti Bendara berjoget dengan para penonton di bawah panggung tersebut mendapat reaksi dari netizen. Tak sedikit yang memuji, ada pun yang tetap melempar nyinyiran terhadap keluarga Raja Keraton Jogja tersebut.

"Ningrat merakyat ini sih," puji salah satu netizen.

"Jogetnya sopan banget," tulis netizen lain.

"Padahal dia bisa aja naik ke panggung," sebut lainnya.

Baca Juga:Kolaborasi Spesial Ndarboy dan Jogja Hip Hop Foundation Hibur Generasi Muda Bantul dalam Collabonation Tour

"Nanti yang nerusin Sultan HB siapa ya?. Apa nanti bisa anak ceweknya?" celetuk netizen lain.

Terlepas dari momen tersebut, Jogja saat ini mulai ramai dengan kegiatan konser. Beberapa lokasi seperti stadion mulai menjadi tempat yang didatangi penonton di akhir pekan.

Di sisi lain, tingkat kunjungan wisatawan ke Jogja mulai pulih kembali pascar hantaman Covid-19 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini