SuaraJogja.id - Pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday, 19 Juni 2023 kemarin menyisakan bahagia bagi Katon, lelaki berumur 38, asal Dusun Buyutan Kalurahan Ngalang Kapanewon Gedangsari Gunungkidul.
Lelaki ini mendadak viral usai Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mencarinya melalui akun media sosial.
Katon menjadi sorotan menyusul menyematkan gambar wajah Erick Thohir di tubuh lelaki itu. Dia juga terus meneriakkan yel-yel tentang ketua Umum PSSI ini.
Dalam sebuah kesempatan Katon mengaku sengaja menggambar Erick Thohir di perutnya karena bangga dengan program dan prestasi Menteri BUMN ini dalam memajukan sepakbola tanah air. Pada Rabu (21/6/2023) malam, Katon akhirnya bertemu dengan Erick Thohir.
Baca Juga:Kepincut Pratama Arhan, Pelatih Asal Portugal Singgung Nama Roberto Carlos
"Kok bukan Messi, bukan bendera merah putih yang saya gambar. Tetapi pak Erick, ya karena Saya bangga dengan pak Erick. Beliau sangat berbeda dengan ketua umum PSSI sebelum-sebelumnya. Beliau punya terobosan yang bensr-benar berkomitmen untuk kemajuan sepakbola Indonesia," ujar Katon.
Ide awalnya dia hanya ingin menggambar sosok Lionel Messi di tubuhnya karena dia juga merupakan salah satu penggemar kapten Timnas Argentina itu. Namun karena megabintang tersebut tidak hadir, maka wajah Erick Thohir yang ia pilih.
Katon mengaku, pertama kali dia mendengar Timnas Argentina akan bermain melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, langsung terlintas di pikirannya untuk menyaksikannya secara langsung di Jakarta.
"Ya saya juga kepikiran menggambari tubuh saya dengan wajah Messi. Saya langsung hubungi teman saya di Jakarta untuk melukis tubuh saya dengan wajah Messi kalau saya di Jakarta nanti," ujarnya.
Lelaki penggemar Manchester City ini bertekad akan menyaksikan skuad Garuda berlaga, karena sebagai pendukung setia Timnas Indonesia, sejak SMP Katon selalu mendatangi ketika Indonesia bertanding.
Rumahnya yang berada di pelosok Gunungkidul tak menghalanginya mengikuti laga langka tersebut. Dia menempuh segala cara untuk bisa menyaksikan tim kesayangan tersebut.