Targetkan 100 Persen Pengembangan Ekonomi Indonesia, Smartfren Tingkatkan Kualitas jaringan di Pelosok Jogja

peningkatan ini juga untuk menyasar UMKM yang ada di Kabupaten Kulon Progo.

Muhammad Ilham Baktora
Jum'at, 23 Juni 2023 | 16:40 WIB
Targetkan 100 Persen Pengembangan Ekonomi Indonesia, Smartfren Tingkatkan Kualitas jaringan di Pelosok Jogja
Sejumlah jajaran direksi Smartfren menyasar Kulon Progo dalam peningkatan fasilitas jaringan, Jumat (23/6/2023). (dok.Istimewa)

SuaraJogja.id - Menyusul upaya dalam perbaikan kualitas jaringan di DIY, Smartfren mulai bergerilya ke Kabupaten Kulon Progo

Saat ini, peningkatan kualitas dan perluasan jaringan Smartfren telah mencakup lebih banyak kecamatan di wilayah tersebut, termasuk Panjatan, Wates, Temon, Sentolo, Pengasih, Nanggulan, Lendah, Kokap, Kalibawang, Girimulyo, dan Galur

Tujuan dari peningkatan jaringan di wilayah ini adalah untuk memberikan manfaat positif bagi pariwisata dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang ada di sana.

Tom Alamas Dinharsa, Chief of Sales and Distribution Officer Smartfren, menyatakan bahwa peningkatan kualitas dan perluasan jaringan ini akan memudahkan masyarakat dalam menikmati koneksi internet berkualitas dari Smartfren.

Baca Juga:Polisi Amankan 16 Kg Lebih Ganja Siap Edar Jaringan Jogja-Medan, Sasaran Mahasiswa hingga Karyawan

"Kalau koneksi handal, masyarakat dapat lebih nyaman dalam mengembangkan potensi digital, baik untuk meningkatkan UMKM setempat maupun kebutuhan sehari-hari," ungkapnya dalam keterangan tertulis, Jumat (23/6/2023).

Bukan tanpa alasan, Smartfren memiliki tujuan untuk menyediakan layanan internet terbaik dalam rangka meningkatkan perekonomian Indonesia, sesuai dengan gerakan 100 persen untuk Indonesia.

Terpisah, Chief of Regional Central Java, Joseph M. Gultom menambahkan bahwa peningkatan kualitas dan perluasan jaringan merupakan komitmen Smartfren untuk seluruh wilayah operasionalnya.

"Pelanggan dapat merasa tenang dalam menggunakan internet karena Smartfren secara rutin melakukan optimasi dan siap dalam menjaga jaringan tersebut," terang Gultom.

Peresmian perluasan jaringan ini dilaksanakan di Desa Kanoman, Kecamatan Panjatan pada Jumat (23/6/2023). Dengan perluasan ini, Smartfren telah berhasil menjangkau lebih dari 90 persen populasi di Yogyakarta.

Baca Juga:5 Cara Atasi Kendala Jaringan yang Sering Hilang di Ponsel Android

Selanjutnya, Smartfren akan terus meningkatkan cakupan jaringan serta menyediakan produk terbaik yang relevan untuk kebutuhan digital masyarakat.

Selain itu, dalam acara tersebut, Smartfren juga memberikan bantuan hewan kurban kepada warga sekitar di Desa Kanoman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini