SuaraJogja.id - Polisi menyebut bahwa potongan tubuh dari sosok mayat yang diduga termutilasi di Padukuhan Kelor, Bangunkerto, Turi, Kabupaten Sleman masih dalam kondisi baru. Hingga saat ini total baru ada empat bagian yang ditemukan.
"Sepertinya begitu, masih baru. Karena kan bentuknya, masih terlihat jelas, masih terlihat jelas itu kaki orang," kata Kapolresta Sleman, Kombes Yuswanto Ardi dikonfirmasi awak media, Kamis (13/7/2023).
"Kondisinya masih terlihat bentuknya tapi ada beberapa bagian kulit yang sudah mulai mengelupas," imbuhnya.
Hingga saat ini, disampaikan Ardi, total potongan yang ditemukan ada empat. Potongan itu di antaranya kaki sampai mata kaki ada dua, kemudian tangan sebelah kiri satu, serta satu bagian besar seperti potongan daging.
Baca Juga:Temuan Potongan Tubuh Diduga Mutilasi di Sleman Diperkirakan Warga Luar Desa
"Sehingga total empat (potongan). Proses identifikasi masih berlangsung dan karena kondisinya belum lengkap jadi masih butuh proses," terangnya.
Diungkapkan Ardi, identitas dan jenis kelamin korban belum diketahui. Identifikasi masih terus dilakukan sembari mencari informasi orang hilang yang dimungkinkan menjadi korban dugaan mutilasi ini.
"Ini juga kita bagi tim untuk yang ada di TKP kemudian ada yang berkoordinasi dengan tim forensik di rumah sakit Bhayangkara," tandasnya.
Saat ini jajaran kepolisian bersama dengan Tim SAR kembali meneruskan pencarian potongan tubuh lain, dari sosok mayat yang diduga perempuan termutilasi di Padukuhan Kelor, Bangunkerto, Turi, Kabupaten Sleman. Setidaknya ada tiga lokasi jembatan yang disisir untuk pencarian.
Baca Juga:Lajutkan Pencarian Potongan Tubuh Diduga Mutilasi Sleman, Tim SAR Sisir Tiga Lokasi Jembatan