SuaraJogja.id - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat FEB UGM dan juga BSKM menggelar Diskusi Kebangsaan yang menghadirkan narasumber Rocky Gerung, Refly Harun, Saut Sitomorang dan Ketua BEM KM UGM Gielbran M Noor dan Ekonom Awally Rizki di Kopi Nuri di Jalan Anggajaya Condongcatur Kapanewon Depok Sleman, Jumat (8/9/2023)
Diskusi sendiri berlangsung dalam situasi panas. Sebab para penolak kehadiran Rocky Gerung dan Refly Harun berteriak-teriak dari area luar diskusi. Hanya barikade polisi yang memisahkan diskusi tersebut. massa yang menamakan diri Pejuang Nusantara Indonesia Bersatu (PNIB) menolak kehadiran Rocky Gerung dan Refly Harun dalam acara diskusi kebangsaan tersebut.
Ratusan polisi baik berpakaian preman ataupun pakaian lengkap nampak menjaga kegiatan tersebut. Mereka terlihat bersiaga di sejumlah titik baik di dalam ruang diskusi ataupun di luar diskusi
Acara sendiri sedianya bakal dimulai pukul 14.00 WIB, namun hingga pukul 14.30 WIB belum juga dimulai. Kemudian sekira pukul 14.45 WIB sejumlah massa dengan membentangkan spanduk nampak berjalan mendekati lokasi kegiatan.
Baca Juga:Pastikan Penuhi Panggilan Bareskrim Pekan Depan, Rocky Gerung: Emang Gua Harun Masiku Kabur
"Yogyakarta Kota Pelajar, budaya dan Bermartabat. Tolak Rocky Gerung dan Refly Harun,"tulisan dalam spanduk tersebut.
Setelah itu, mereka membentangkan spanduk penolakan kehadiran Rocky Gerung dan Reffly Harun di pintu masuk Kopi Nuri. Mereka berdiri memenuhi pintu masuk Kopi Nuri. Hingga akhirnya ditemui oleh Ketua Panitia dan sejumlah rekannya.
Dengan pengawalan ketat sempat terjadi adu argumen terkait dengan penolakan kehadiran Rocky Gerung dan Refly Harun dalam acara tersebut. Hingga akhirnya terjadi kesepakatan acara tetap diijinkan namun Rocky dan Refly Harun tidak boleh hadir.
Setelah terjadi kesepakatan, massa kemudian tetap berada di depan halaman parkir dengan membetangkan spanduk. Awalnya memang tidak ada kericuhan namun sekitar pukul 15.30 WIB, diskusi dimulai dan ternyata Rocky Gerung dan Refly Harun sudah berada di dalam.
Nampaknya Rocky dan Refly masuk melalui pintu belakang Kopi Nuri. Karena ternyata di belakang ada jalan masuk melalui Kafe Basa-Basi yang letaknya membelakangi Kopi Nuri. Antara Kopi Nuri dengan Kafe Basa-Basi hanya dipisahkan dengan sawah yang telah mengering sehingga bisa dengan mudah dilewati.
Baca Juga:Siapkan 97 Pertanyaan, Bareskrim Polri Periksa Kembali Rocky Gerung Pekan Depan
Mengetahui Rocky dan Reffly sudah berada di dalam massapun berusaha merangsek ke dalam. Namun pintu utama Kopi Nuri ditutup sehingga membuat para penolak harus berjalan memutar menuju lokasi diskusi yang berada di halaman belakang Kopi Nuri.