Soal Kemungkinan SBY Ditunjuk Ketua Tim Pemenangan, Prabowo Subianto: Ngarang Aja, Beliau Senior

Prabowo belum mengungkap secara lebih detail terkait susunan tim pemenangannya pada Pilpres 2024 nanti.

Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Rabu, 20 September 2023 | 15:19 WIB
Soal Kemungkinan SBY Ditunjuk Ketua Tim Pemenangan, Prabowo Subianto: Ngarang Aja, Beliau Senior
Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto ketika diwawancarai oleh Najwa dalam acara '3 Bacapres Berbicara Gagasan' yang digelar Mata Najwa di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Selasa (19/9/2023) malam. (Tangkap Layar)

SuaraJogja.id - Bakal calon wakil presiden (cawapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto memastikan tak akan menunjuk Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai ketua tim pemenangan dalam ajang Pilpres 2024 mendatang. Ia menilai hal itu merupakan suatu yang tak mungkin terjadi.

Menurut Ketua Umum Partai Gerindra itu, ia menghormati SBY yang disebutnya sebagai sosok politisi senior. Sehingga kemungkinan menjadikan SBY sebagai ketua tim pemenangan itu tak ada.

"(SBY ketua tim pemenangan) ah yang benar aja, senior ah, ngarang aja. Beliau senior gitu aja," kata Prabowo singkat usai hadir dalam acara Mata Najwa di Universitas Gadjah Mada (UGM), Selasa (19/9/2023).

Kendati begitu Prabowo belum mengungkap secara lebih detail terkait susunan tim pemenangannya pada Pilpres 2024 nanti. Termasuk sejumlah sosok yang akan menjadi ketua untuk tim tersebut.

Baca Juga:Anies Baswedan Tegaskan Nama Najwa Shihab Tidak Masuk Ketua Timnas Pemenangan Amin

Diketahui pilihan politik Partai Demokrat akhirnya berlabuh pada Koalisi Indonesia Maju (KIM) setelah hengkang dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).

Dengan begitu, Partai Demokrat resmi mendukung bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Dukungan itu disampaikan langsung oleh Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ketika menyambangi kediaman Prabowo di Hambalang, Bogor, Minggu (17/9/2023) lalu.

Tak tanggung-tanggung, untuk memenangkan Prabowo di Pilpres 2024 mendatang, SBY menyatakan siap turun gunung.

"Saya yakini, dengan izin Allah, masa Pak Prabowo untuk memimpin kita semua adalah melalui Pilpres yang akan datang. For you, saya siap turun gunung," kata SBY.

Baca Juga:Ngaku Bisa Usir TKA China, Tapi Ganjar Masih Ragukan SDM Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak