SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di kawasan Kabupaten Sleman. Kali ini kecelakaan melibatkan sebuah truk tronton dan sepeda motor.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sleman Iptu Catur Bowo Laksono menuturkan bahwa kecelakaan lalu lintas itu twrjadi di Jalan Laksda Adisucipto, tepatnya di penggal Sri Wedari, Padukuhan Bantulan Janti, Kalurahan Caturtunggal, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman. Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (13/10/2023) sekitar pukul 01.10 WIB dini hari.
"Kecelakaan antara truk tronton dengan sepeda motor," kata Catur dalam keterangannya, Jumat.
Disampaikan Catur, kecelakaan itu bermula ketika pengendara sepeda motor Honda Scopy bernomor polisi H-3717-CY melaju dari arah barat ke timur. Saat itu pengendara motor diduga hendak memutar arah di penggal Sriwedari.
Baca Juga:Kematian Mahasiswi Unnes Masih Misterius, Netizen Geruduk Akun Pacar: Nada Diapain Mas?
Namun pada saat yang bersamaan dari arah timur ke barat tepatnya di lajur kanan melaju sebuah truk tronton dengan nomor polisi B-9969-SYT. Akibat jarak kedua kendaraan yang sudah terlalu dekat sehingga terjadi benturan tersebut dan mengakibatkan laka lantas.
Nahas dalam peristiwa tersebut pengendara sepeda motor dinyatakan meninggal dunia di lokasi. Berdasarkan pemeriksaan korban meninggal dunia adalah seorang pemuda berinisial AAT (20) warga Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Untuk pengemudi truk tronton tidak mengalami luka. Tetapi untuk pengendara sepeda motor langsung meninggal dunia di lokasi kejadian," tandasnya.
Selain korban pengendara sepeda motor yang meninggal dunia di lokasi kejadia. Sepeda motor korban juga mengalami kerusakan berupa body yang lecet dengan kerugian materi ditaksir sekitar Rp 1 juta.
Baca Juga:Ditemukan dalam Kondisi Berpelukan, Polisi Selidiki Tewasnya Suami Istri di Klaten