Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Senin, 12 Agustus 2019 | 20:03 WIB
Teluk, Pulau Kaja, Pelabuhan Sei Gohong, Palangka Raya, Kalimantan Tengah. [Antara]

SuaraJogja.id - Kabar duka yang dialami UGM. Salah seorang mahasiswanya yang ikut KKN-PPM atas nama Ricky Dwi Hariyanto terseret arus di Teluk Pulau Kaja atau Pelabuhan Sel Gohong, Palangka Raya, Kalimantan Tengah pada Minggu (11/8/2019) sekitar pukul 17.10.

Kepala Humas dan Protokol UGM Iva Ariani membenarkan kasus ini. Karenanya UGM bekerjasama dengan sejumlah pihak mencoba mengevakuasi.

"Tim UGM bersama Kagama Palangkaraya dengan dibantu berbagai pihak tengah melakukan proses penyelamatan dan evakuasi korban," katanya saat dikonfirmasi, Senin (12/8/2019).

Menurut Iva, pihak kampus sangat berharap doa dan bantuan semua pihak untuk menemukan pemuda 22 tahun itu. Apalagi pihak kampus juga belum mendapatkan informasi tambahan.

Baca Juga: Inovatif, Mahasiswa UGM Buat Alat Pengubah Sampah Plastik Jadi Bahan Bakar

"Tapi kami berdoa Ananda Ricky bisa berhasil ditemukan dalam kondisi selamat," paparnya.

Sebelum hanyut, mahasiswa fakultas kehutanan tersebut mandi bersama teman-temannya di Sungai Raungan. Namun pemuda asal Banyuwangi itu tiba-tiba hanyut terkena arus gelombang. Teman-temannya hanya melihat lambaian tangannya saat tengelam.

Untuk diketahui, Kapolsek Bukit Batu Ipda Ahmad Wira Wisudawan mengatakan korban bersama dua rekannya, Najmi (22) dan Wahyu Adistia Firdaus (22) sedang asyik mandi di sungai tersebut.

Tiba-tiba korban terseret arus sungai hingga lama-lama tenggelam. Meski sempat berteriak minta tolong dan melambaikan tangan, ia sudah hilang dibawa arus gelombang sungai.

Warga yang berada di dekat lokasi tenggelamnya seorang mahasiswa UGM itu, terus melakukan pencarian dibantu camat, lurah, relawan serta aparat kepolisian dengan menggunakan peralatan seadanya.

Baca Juga: Keren! Mahasiswa UGM 'Sulap' Air Sungai Rasau Jaya Kalbar Jadi Layak Guna

Kontributor : Putu Ayu Palupi

Load More