Scroll untuk membaca artikel
Rendy Adrikni Sadikin | Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Senin, 07 Oktober 2019 | 12:26 WIB
Foto lawas Ganjar Pranowo - (Twitter/@ndorokakung)
Alumnus UGM kenang kepergian almarhum pelopor paralayang - (Facebook/Get Gendon Subandono)

Wicaksono menambahkan, foto lawas Ganjar Pranowo itu diambil dari akun Facebook Gendon Subandono, tokoh paralayang dan sahabat alm Dudi.

Melalui akun Facebook-nya, Get Gendon Subandono, Minggu (6/10/2019), mengenang masa-masa ketika ia kehilangan teman terdekatnya.

Dirinya juga menyertakan tiga foto Pantai Parangtritis, termasuk salah satu batu karang, yang kata dia, "Di sinilah engkau beristirahat, di sela-sela batu karang."

Diunggah pula foto yang diambil almarhum Dudi dari Puncak Garuda Merapi di awal 1992 dan foto Keluarga pencinta Alam Sastra (Kapalasastra) UGM saat mendaki Gunung Merbabu, ketika mendiang Dudi menjadi ketuanya.

Baca Juga: Anak STM Aksi RKUHP, Ganjar Sentil KPAI: Turun Dong, Jangan Badminton Aja

Pada foto yang menunjukkan Ganjar Pranowo di kala remaja, Get Gendon Subandono menambahkan keterangan, "Temen-temenmu ikut menyambutmu. Sosok di foto kanan belakang berkaus hitam itu, ikut mengangkatmu, sekarang ia telah menjadi Gubernur Jawa Tengah."

Foto lawas Ganjar Pranowo - (Facebook/Get Gendon Subandono)

Load More