SuaraJogja.id - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memberikan penghargaan untuk objek wisata Gumuk Pasir di kawasan Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta.
Penghargaan itu diberikan melalui ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 untuk kategori destinasi Olahraga dan Petualangan Terpopuler.
"Pada 22 November lalu Bantul mendapat award terbaik tiga, kategori Olahraga dan Petualangan Terpopuler untuk Gumuk Pasir, yang merupakan salah satu destinasi yang ada di kawasan Pantai Parangtritis," kata Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Bantul Ni Nyoman Yudiriani di Bantul, Selasa (26/11/2019).
Dilansir Antara, Yudiriani mengatakan, penghargaan API 2019 itu diserahkan langsung pejabat perwakilan Menteri Parekfraf pada Kepala Dinas Pariwisata Bantul Kwintarto Heru Prabowo di Balairung Gedung Sapta Pesona Jakarta pada Jumat (22/11/2019) lalu.
Yudiriani menjelaskan, API 2019 telah diselenggarakan Kemenparekraf dan Tim Ayo Jalan Jalan sejak 1 Juni sampai 31 Oktober.
Masyarakat diajak ikut serta memilih pemenang dari 18 kategori dengan memberikan vote melalui empat saluran, yaitu SMS premium semua operator, aplikasi API Award, Aplikasi Praja TV, dan YouTube.
Berdasarkan informasi yang didapat Yudiriani dari panitia API 2019, vote dan jumlah tontonan yang telah masuk mencapai angka ratusan ribu, baik dari dalam maupun luar negeri.
"Hal itu merupakan penanda bahwa video nominasi merupakan sarana promosi yang baik bagi Pariwisata Indonesia, dan tentu saja membawa manfaat besar bagi seluruh daerah yang masuk nominasi dalam mempromosikan dan mengembangkan pariwisata di daerahnya masing-masing," ujar Yudiriani.
Dirinya pun berharap, penghargaan ini akan makin mendorong Bantul untuk terus meningkatkan pengelolaan dan promosi objek wisatanya.
Baca Juga: Ngaku Disantet, Irma Darmawangsa Tawarkan Barbie Kumalasari Berobat Gratis
"Hasil bagi Bantul ini tentu memberi motivasi dan manfaat yang sangat besar untuk lebih baik lagi dalam mengelola, mempromosikan potensi maupun daya tarik wisata di Bantul, untuk bisa berdaya saing dan berdaya jual dengan objek dan daya tarik daerah lainnya," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Tragis! Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Monjali Sleman, Dua Orang Tewas
-
Kisah Ironis di Jogja: Bantu Ambil Barang Jatuh, Pelaku Malah Kabur Bawa Dompet dan Ponsel
-
Jaga Warga Diminta Jadi Pagar Budaya Penjaga Harmoni Yogyakarta
-
DANA Kaget Spesial Jumat Berkah untuk Warga Jogja: Rebutan Saldo Gratis Hingga Rp199 Ribu!
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal