SuaraJogja.id - Rektor Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka) Yogyakarta Yudian Wahyudi menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya mahasiswa bernama M Sirojul Milal (22) di Pesan-Trend Budaya Ilmu Giri, Dusun Nogosari, Desa Selopamioro, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Sabtu (30/11/2019).
Yudian mengatakan bahwa pihak kampus turut merasa kehilangan atas kepergian Milal dalam insiden tersebut.
"Kami turut berbelasungkawa dan tentu ikut merasa sangat kehilangan, mahasiswa kami meninggal dalam kecelakaan ini," kata Yudian melalui sambungan telepon pada SuaraJogja.id, Senin (2/12/2019).
Pihak kampus, kata Yudian, juga menyayangkan peristiwa yang menelan korban jiwa ini, tetapi dirinya yakin bahwa korban telah melakukan perbuatan yang mulia di akhir hidupnya.
Baca Juga: Baru Pertama Rapat di DPR, Erick Thohir Pusing Dihujani Interupsi
Di samping itu, Yudian percaya, mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi itu mengembuskan napas terakhirnya dalam kondisi mati syahid.
"Saya yakin beliau ini mati syahid, karena sedang mengimami salat ya, itu kan perbuatan yang mulia, tapi bagaimana pun juga kami tetap turut merasakan duka cita yang mendalam," ujar Yudian.
Karena itu, Yudian yakin pula, korban akan mendapat pahala atas tindakannya yang mulia menjelang kematian.
Dengan kabar duka ini, lanjut Yudian, pihak kampus lantas akan memberikan santunan serta menyambangi rumah keluarga korban.
Di samping itu, rencananya akan digelar pula salat gaib di masjid kampus untuk korban.
Baca Juga: Dua Pengedar Sabu yang Ditembak Mati Disebut Sempat Kelabui Polisi
"Kalau salat gaib beberapa orang sebenarnya sudah melakukan, tapi untuk bersama-sama kami menunggu Jumat supaya lebih banyak orang, jadi besok Jumat [6/12/2019] kami adakan salat gaib di masjid kampus untuk almarhum," ungkap sang Guru Besar Fakultas Syariah dan Hukum UIN Suka.
Sebelumnya diberitakan, warga di sekitar Pesan-trend Budaya Ilmu Giri, Dusun Nogosari, Desa Selopamioro, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, dikejutkan insiden terperosoknya seorang mahasiswa ke dalam sumur di bawah lantai ruang imam saat melaksanakan salat berjemaah, Sabtu (30/11/2019) pukul 20.00 WIB.
Korban bernama M Sirojul Milal (22), yang diketahui sedang menggelar malam keakraban tersebut, meninggal ketika dilarikan ke RSUD Panembahan Senopati.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
Pakai Link DANA Kaget Ini, Rahasia Belanja Online Gratis & Bayar Tagihan Tanpa Mikir
-
Jelang Idul Adha 2025: Pemkot Jogja Perketat Pengawasan Hewan Kurban
-
Christiano Pengarapenta Tarigan Diduga Tabrak Mahasiswa UGM Hingga Meninggal Dunia, Ini Sosoknya
-
Rumah Ditinggal Liburan, Perempuan Ini Gasak Harta Tetangga, Isi Dompet Korban Ludes
-
Program Sekolah Rakyat Tinggal Hitungan Bulan, Muhammadiyah Desak Prabowo Fokus dan Kolaboratif