SuaraJogja.id - Kemunculan Keraton Agung Sjeagat di Purworejo, Jawa Tengah mencuri perhatian publik. Salah satu yang menjadi sorotan publik adalah logo keraton yang dinilai mirip dengan lambang Nazi.
Dalam sejumlah foto dan video yang beredar, tampak logo swastika atau lambang Nazi di kerajaan yang diklaim sebagai penerus Kerajaan Majapahit. Salah seorang warganet yang mengunggah foto logo ini adalah akun Twitter @xxfrelxx.
"Salah fokus sama dua logi ini, yang satu Nazi yang satu logo apotek," kata akun itu seperti dikutip Suara.com, Rabu (15/1/2020).
Pada foto tersebut tampak lambang Nazi besutan Adolf Hitler dengan posisi miring. Tak sampai disitu, lambang Nazi itu dipadukan dengan Bintang Daud.
Selain itu, ada pula logo lain milik kerajaan Totok Santoso Hadiningrat yang menjadi sorotan. Logo itu disebut-sebut mirip dengan logo klub sepak bola RCD Mallorca hingga Real Madrid.
"Itu kenapa ada swastika di dalam bintang daud," ujar @burrekkk.
"Terserah dia yang punya kerajaan dong, sultan bebas," ungkap @aritsantoso.
"Doi fans Madrid pasti," kata @randyfaisal.
"Ada logo Real Mallorca," cuit @aufaderman.
Baca Juga: Iran Klaim Tangkap Pelaku Penembakan Pesawat Ukraina
"Mahkotanya comot dari logo Real Madrid sepertinya," ungkap @beta_razto.
Untuk diketahui, Raja dan Permaisuri Keraton Agung Sejagat si Purworejo, Totok Santosa dan Fanni Aminadia, yang viral di media sosial beberapa waktu terakhir, ditangkap aparat Polda Jawa Tengah, Selasa (14/1/2020) malam.
Kepala Bidang Humas Polda Jawa Tengah Komisaris Besar Iskandar F Sutisna membenarkan penahanan itu.
"Malam ini ditahan dan akan dibawa ke Polda Jawa Tengah," katanya.
Berdasarkan informasi yang terhimpun, penangkapan itu didasarkan atas keresahan masyarakat akibat kehadiran keraton di Desa Pogung Jurutengah, Bayan, Kabupaten Purworejo itu.
Santosa dan Aminadia dijerat UU Nomor 1/1946 tentang Peraturan Hukum Pidana serta pasal 378 KUHP tentang penipuan. Sejumlah barang bukti disita, termasuk dokumen yang diduga dipalsukan pelaku.
Tag
Berita Terkait
-
Polisi Kerahkan Sekitar 25 Petugas Amankan Totok Si Raja Agung Sejagat
-
Keraton Yogyakarta Tak Kenal Abdi Dalem Keraton Agung Sejagat Purworejo
-
Fakta Kerajaan Agung Sejagat, Bantah Aliran Sesat hingga Ritual Aneh
-
Raja dan Ratu Kerajaan Agung Sejagat Ditangkap Polisi, Dituduh Penipu
-
Tak Jadi Mengubah Politik Global, KAS Purworejo Akhirnya Malah Disegel
Terpopuler
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Daftar HP Xiaomi yang Terima Update HyperOS 3 di Oktober 2025, Lengkap Redmi dan POCO
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- 7 Fakta Nusakambangan, Penjara di Jawa Tengah yang Dihuni Ammar Zoni: Dijuluki Pulau Kematian
Pilihan
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
Terkini
-
Cara Sukses Klaim DANA Kaget: Dijamin Dapat Saldo Setiap Hari
-
Makan Bergizi Gratis Gunungkidul Terancam? Dapur SPPG Banyak yang Belum Bersertifikat
-
Rumah Warga di Kulon Progo Terancam Longsor Akibat Tambang Ilegal: Tinggal Sejengkal dari Maut
-
Rapat Perdana UMK 2026 Gunungkidul Digelar: Akankah Ada Kenaikan Signifikan? Ini Bocorannya
-
5 Minuman Khas Jogja Pelepas Dahaga saat Lelah Berkeliling Wisata di Cuaca Panas