SuaraJogja.id - Meski belum diresmikan, underpass Yogyakarta International Airport (YIA) Kulon Progo telah dibuka untuk umum dalam uji coba sejak Jumat (24/1/2020) pagi.
Warga pun menyambut antusias uji coba underpass YIA itu. Terbukti dalam video siaran langsung akun Facebook Kang Drajat Tabago, banyak warga yang datang ke lokasi sekadar untuk melintasi terowongan atau area jalan tertutup underpass terpanjang se-Indonesia ini.
Dalam rekamannya pada Jumat pagi, Kang Drajat memperlihatkan, tak hanya pengemudi mobil maupun pengendara sepeda motor, banyak pula pesepeda yang datang ke underpass YIA untuk melintas di di Jalan Daendels yang berada di bawah YIA itu.
Sebelum memasuki terowongan dengan sepeda motornya, Kang Drajat menjelaskan bahwa ia melaju dari sisi timur. Bagian dalam terowongan tampak cukup terang, dan di tengah jalan diberi pembatas untuk lajur kiri dan kanan.
Baca Juga: Dibanding SARS dan MERS, Virus Corona Baru dari China Dinilai Tidak Agresif
"Ini lebar sekali, masing-masing dua lajur," kata Kang Drajat.
Selain itu, terdapat sejumlah ornamen seni tradisional yang tertempel di dinding terowongan.
"Ada tarian Angguk, mudah-mudahan enggak kena coret-coret anak-anak nakal," ujarnya.
Namun, di underpass tersebut, Kang Drajat juga menemukan warga yang memarkir sepeda motornya di bawah rambu dilarang parkir, lalu berfoto-foto di sana. Padahal sebenarnya pengendara dilarang berhenti dan parkir, apalagi berswafoto alias selfie.
Kang Drajat kemudian melanjutkan perjalanannya, dan begitu sampai di ujung barat terowongan, ia melajukan kendaraan beberapa meter hingga menemukan ujung pembatas jalan untuk memutar balik dan kembali melintasi underpass YIA dari barat ke timur.
Baca Juga: Apes Banget! Mahasiswa UIN Motornya Bisa Raib di Kampus Sendiri
Menurut keterangannya, ornamen di dinding terowongan dari arah barat ke timur didominasi kuda lumping, berbeda dengan dinding di arah sebaliknya.
Berita Terkait
-
Jatimulyo Kulon Progo Masuk Anugerah Desa Wisata Indonesia, Dapat Pujian Selangit dari Menparekraf Sandiaga Uno
-
Asyiknya Packrafting di Kali Papah, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga
-
3 Cara Nikmati Petualangan Seru di Samigaluh Kulon Progo, Wajib Main ke Kebun Teh!
-
Usung Marija Jadi Calon Bupati Kulon Progo 2024, Gerindra Bentuk Koalisi Besar Bareng Partai-partai Ini
-
Program "Ayo Belajar Ekspor" Kulon Progo Arahkan Pelaku IKM Luaskan Perdagangan
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Waspada Penjual Minyak Goreng Keliling, Pedagang di Bantul Rugi Jutaan Rupiah
-
Ternyata Ini Alasan Kenapa Ketika Hujan Tiba Muncul Perasaan Sedih hingga Galau
-
DLH: Selain Atasi Sampah, Keberadaan TPST di Bantul Mampu Serap Tenaga Kerja hingga Ratusan Orang
-
Kecewa Masih Lihat Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, Menteri Lingkungan Hidup Bakal Panggil Pemkot Jogja
-
Dukung Program Penanganan Stunting, Polsek Galur Kolaborasi dengan DKP Kulon Progo Tebar Benih Ikan di Kranggan